Scroll Untuk Membaca

Aceh

Pemerintah Aceh Salurkan Bantuan Tanggap Darurat Untuk Korban Banjir Di Aceh Selatan

Kecil Besar
14px

TAPAKTUAN (Waspada): Pemerintah Aceh menyalurkan bantuan tanggap darurat untuk korban terdampak bercana banjir yang menerjang 4 kecamatan di Kabupaten Aceh Selatan, Sabtu (3/9/2022).

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA), Dr. Ir. Ilyas, mengatakan, Pemerintah Aceh menyalurkan bantuan berupa 5 ton beras, 50 dus ikan sarden, 400 liter minyak goreng dan telur masa panik.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Pemerintah Aceh Salurkan Bantuan Tanggap Darurat Untuk Korban Banjir Di Aceh Selatan

IKLAN

“Bantuan ini bentuk kepedulian Pemerintah Aceh. Kemudian Pj. Gubernur Aceh sangat respon terkait bencana banjir yang melanda kabupaten/kota di Aceh,” katanya.

Dia mengatakan, bencana banjir di Kabupaten Aceh Selatan tidak seperti video yang beredar di media sosial kemarin.

“Kita harus sayang, masyarakat Aceh Selatan banyak yang diluar. Bagaimana ketika saudara kita di luar melihat video itu, sementara video itu adalah banjir di Meksiko yang di edit,” ujarnya.

Dalam rangka penanganan khusus Daerah Aliran Sungai (DAS) di Kabupaten Aceh Selatan, BPBA melakukan koordinasi dengan intansi terkait.

“Pulang kami dari sini kita akan melakukan koordinasi dengan intansi seperti Dinas Pengairan Aceh. Kemudian untuk menetapkan anggaran kan betuh proses dari Musrembang sampai APBA kita,” jelasnya.

Sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Selatan, Cut Syazalisma, mengatakan, penanganan banjir terus dilakukan oleh BPBD dan unsur forkopimda baik secara darurat dan termasuk mendampingi masyarakat.

“Kita akan tangani dengan potensi dan kemampuan yang ada tentunya kolaborasi pemerintah daerah dab pemerintah Aceh,” ucapnya.(Cfai)

Keterangan foto: Kepala Pelaksana BPBA saat menyerahkan batuan terdampak banjir kepada Sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Selatan Cut Syazalisma.(Waspada/Ist)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE