Scroll Untuk Membaca

PendidikanSumut

Kakan Kemenag Padangsidimpuan Minta ASN Tingkatkan Kompetensi

Harus Cerdas Gunakan Teknologi Digital

Kakan Kemenag Padangsidimpuan Dr H Erwin Kelana Nasution, MA (6 kiri) dan Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kemenag Padangsidimpuan, H Zamil Hasibuan, SAg, MPd foto bersama dengan Kepala MAN 1 Padangsidimpuan Dra Hj Wasliah Lubis, SPd, MA (4 kiri), WKM, Kaur TU, guru dan pegawai, Kamis (10/10/2024) di MAN 1 Padangsidimpuan. Waspada/ist.
Kakan Kemenag Padangsidimpuan Dr H Erwin Kelana Nasution, MA (6 kiri) dan Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kemenag Padangsidimpuan, H Zamil Hasibuan, SAg, MPd foto bersama dengan Kepala MAN 1 Padangsidimpuan Dra Hj Wasliah Lubis, SPd, MA (4 kiri), WKM, Kaur TU, guru dan pegawai, Kamis (10/10/2024) di MAN 1 Padangsidimpuan. Waspada/ist.
Kecil Besar
14px

P.SIDIMPUAN (Waspada) : Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Kota Padangsidimpuan Dr H Erwin Kelana Nasution, MA meminta Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kemenag, termasuk kalangan guru untuk terus meningkatkan kompetensi diri

“ASN harus mempu mengikuti perkembangan teknologi dalam menjalankan tugas atau cakap digital sebagai bagian dari peningkatan kompetensi diri sebagai abdi negara,” kata Kakan Kemenag Padangsidimpuan Dr H Erwin Kelana Nasution, MA dalam arahannya saat melakukan pembinaan ASN bagi guru dan tenaga kependidikan di Madrasah Aliyah Negeri (MAN)1 Padangsidimpuan, Kamis (10/10/ 2024).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Kakan Kemenag Padangsidimpuan Minta ASN Tingkatkan Kompetensi

IKLAN

Kedatangan Kakan Kemenag bersama Kepala Seksi Pendidikan Madrasah, H Zamil Hasibuan, SAg, MPd disambut hangat Kepala MAN 1 Padangsidimpuan Dra Hj Wasliah Lubis, SPd, MA bersama Kaur TU, WKM, guru dan pegawai MAN 1 Padangsidimpuan.

Kakan Kemenag Padangsidimpuan Minta ASN Tingkatkan Kompetensi
Kakan Kemenag Padangsidimpuan Dr H Erwin Kelana Nasution, MA (3 kiri) memberikan buku hasil karyanya sendiri kepada Kepala MAN 1 Padangsidimpuan Dra Hj Wasliah Lubis, SPd, MA, Kamis (10/10/2024). Waspada/ist.

Erwin menekankan peningkatan kompetensi diri merupakan suatu keharusan sejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, termasuk harus cerdas dalam menguasai dan menggunakan teknologi digital mengingat teknologi digital sudah jadi kebutuhan dalam dunia pendidikan.

“Untuk itu saya tekankan kepada seluruh bapak dan ibu guru agar terus meningkatkan kemampuan akses digital dan terus berupaya meningkatkan kompetensi akademiknya dengan membudayakan literasi sehingga ilmu yang terus bertambah dan berkembang dapat didistribusikan untuk anak-anak didik,” harapnya.

Erwin Kelana Nasution yang belum sampai satu bulan menjabat sebagai Kakan Kemenag Padangsidimpuan ini menjelaskan, ada empat fokus utama yang jadi pembahasan kegiatan pembinaan ASN yakni kelengkapan administrasi perangkat pembelajaran guru, administrasi guru sebagai ASN serta kecakapan guru terhadap digital dan update ilmu.

Dalam rangka mendorong peningkatkan inovasi di dunia pendidikan, Erwin meminta kepada seluruh guru dan pegawai di lingkungan MAN 1 Padangsidimpuan untuk meningkatkan profesionalitas dan tanggung jawab tugas sebagai pendidik.

“Perangkat pembelajaran merupakan hal wajib yang harus dipersiapkan oleh guru sebelum melaksanakan tugas mengajar. Keberhasilan sebagai ASN yang berbasis pendidikan ditentukan oleh planning yang matang dipersiapkan serta persiapkan perangkat pembelajaran yang baik dan benar,” tuturnya.

Mengingat guru berstatus ASN bukan hanya tunduk pada aturan dan regulasi terkait dunia pendidikan, tapi juga harus mematuhi aturan tentang ASN. “Sebagai ASN, guru harus memiliki loyalitas, integritas dan profesionalitas dalam menjalankan Tupoksinya sebagai tenaga pendidik dan abdi negara,” tegas Erwin.

Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor kemenag Padangsidimpuan, Zamil Hasibuan meminta seluruh guru dan pegawai MAN 1 Padangsidimpuan agar serius mendengarkan arahan Kakan Kemenag sekaligus dapat mengimplementasikannya.

“Mari kita ikuti kegiatan pembinaan yang akan disampaikan oleh pak Kakan sebagai bekal bagi para ASN guru dan kependidikan sebagai agent of change dalam pendidikan di madrasah dan masyarakat,” ajaknya.

Kakan Kemenag Padangsidimpuan Minta ASN Tingkatkan Kompetensi
Kepala MAN 1 Padangsidimpuan Dra Hj Wasliah Lubis, SPd, MA, bersama guru dan pegawai di lingkungan MAN 1 Padangsidimpuan serius mendengarkan arahan pembinaan dari Kakan Kemenag Padangsidimpuan Dr H Erwin Kelana Nasution, MA, Kamis (10/10/2024). Waspada/ist.

Kepala MAN 1 Padangsidimpuan Wasliah Lubis mengucapkan terima kasih kepada Kakan Kemenag yang memberikan arahan dan pembinaan kepada guru dan pegawai di lingkungan MAN 1 Padangsidimpuan.

“Mewakili Keluarga MAN 1 Padangsidimpuan, saya mengucapkan selamat datang kepada pak Kakan dan kami menyambut baik pelaksanaan pembinaan ini sebagai motivasi bagi kami para ASN untuk terus mengabdi dan berkarya dalam mempersiapkan generasi unggul, calon-calon pemimpin di masa yang akan datang” katanya.

Wasliah mengungkapkan bahwa kegiatan pembinaan ASN tersebut merupakan kunjungan pertama Erwin Kelana Nasution di MAN 1 Padangsidimpuan sejak diangkat menjadi orang nomor satu di Kantor Kemenag Padangsidimpuan pada September 2024.

Pada kesempatan itu, Kakan Kemenag Padangsidimpuan Dr H Erwin Kelana Nasution, MA memberikan cendramata berupa buku karyanya sendiri berjudul “Budaya Sekolah, Komunikasi, Pengawasan dan Motivasi Terhadap Kinerja Guru” kepada Kepala MAN 1 Padangsidimpuan. (a39).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE