SABANG (Waspada): Dalam rangka memeriahkan HUT ke-78 RI, Gampong Anoi Itam Kecamatan Sukajaya Kota Sabang selenggarakan Anoi Itam Village Festival yang akan berlangsung 14-16 Agustus 2023.
Keuchik Gampong Anoi Itam Khairuddin mengatakan, Selasa (15/08/23), kegiatan ini dilaksanakan untuk mengembangkan potensi wisata di gampong tersebut juga untuk meningkatkan rasa nasionalisme, silaturrahmi dan merawat seni budaya daerah.
Dengan mengusung tema Sunrise Land Of Sabang dikemas dengan beragam kegiatan yakni camping ground, tarian opening piasan melaot, peluncuran logo wisata Gampong Anoi Itam, festival ikan bakar, lomba masak kuah engkot peuaweh, toet apam, lomba mancing ikan, kenduri laot, zikir dan doa bersama.
“Kita buat di hari pertama toet apam, hari kedua lomba mancing dan lomba masak kuah engkot peuaweh. Kemudian di hari ketiga sekaligus penutupan agar lebih meriah kita berkolaborasi dengan anggota lembaga nelayan untuk selenggarakan khanduri laot atau kuah beulangong,” ujar Khairuddin,

Sementara itu Pj Wali Kota Sabang Drs. Reza Fahlevi sangat mendukung kegiatan yang diselenggarakan oleh Gampong Anoi Itam tersebut. Ia berharap ke depannya seluruh gampong di Kota Sabang dapat menyelenggarakan kegiatan yang sama agar dapat melestarikan adat dan budaya, serta untuk menarik kunjungan wisatawan ke Kota Sabang.
“Kolaborasi dari masyarakat Anoi Itam, ini adalah ide dari mereka sendiri mengembangkan desanya sebagai salah satu destinasi wisata, selain membenahi tempatnya, menyelenggarakan event, memamerkan dan memasarkan seluruh hasil atau produk dari UMKM. Jadi ini sangat bagus sekali, semoga dapat menjadi contoh untuk gampong lain yang ada di Sabang,” kata Reza.
Selain menampilkan beragam kegiatan menarik, dalam event Anoi Itam Village Festival ini penyelenggara juga menampilkan pameran produk unggulan gampong, juga ikut serta bazar dari IPEMI, Dekranasda Sabang serta dimeriahkan juga stand dari DKP Provinsi Aceh. (b18)