Scroll Untuk Membaca

Aceh

Bawaslu Agara Gelar Ujian CAT Terhadap Calon Panwascam Se-Agara

Bawaslu Agara Gelar Ujian CAT Terhadap Calon Panwascam Se-Agara
Kecil Besar
14px

KUTACANE (Waspada): Bawaslu Kabupaten Aceh Tenggara (Agara) menggelar ujian Computer Asissted Test (CAT) terhadap Calon Panwascam se-Agara.

Acara ini, berlangsung di ruang komputer SMK Negeri 1 Kutacane, Kecamatan Babussalam, Sabtu (15/10).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

IKLAN

Ketua Pokja Penerimaan Panwascam, Surya Diansyah SEI.MM mengatakan pelaksanaan tes dimulai hari ini Sabtu 15 Oktober 2022 hingga Minggu 16 Oktober 2022.

Lanjutnya, pendaftar Panwascam yang lolos administrasi sebanyak 437 orang, yang terdiri 134 perempuan dan 311 laki-laki di 16 kecamatan yang ada di Kabupaten Aceh Tenggara.

“Peserta tes dibagi dalam 5 sesi, setiap sesi diikuti sebanyak 80 peserta untuk waktu tes dimulai pada pukul 08.00 WIB pagi hingga pukul 18.00 WIB,” ungkapnya.

Surya juga mengatakan, nantinya sebanyak enam orang setiap kecamatan yang akan lulus dalam sesi wawancara. Enam orang yang lulus yakni peserta yang memperoleh nilai tertinggi dalam tes CAT.

“Selanjutnya dalam sesi wawancara akan dipilih tiga orang yang akan menjadi Panwaslu kecamatan,” tambahnya.

Pantauan Waspada, peserta melakukan registrasi sebelum memasuki ruangan tes. Para peserta diberi waktu selama 90 menit menjawab soal

Di dalam ruangan tes, terdapat dua hingga tiga orang staf Bawaslu yang bertugas mengawasi berjalannya tes. Sebanyak 15 staf Bawaslu Kabupaten Aceh Tenggara yang ditugaskan dalam mengawasi tes.

Para peserta diarahkan panitia untuk menyimpan tas dan handphone di meja yang sudah dipersiapkan.(cseh)

Teks Foto: Panwaslu gelar ujian CAT terhadap calon Panwascam Se-Agara. Waspada/Seh Muhammad Amin

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE