Scroll Untuk Membaca

Aceh

BPBD Agara Gelar Apel Kesiapsiagaan

BPBD Agara Gelar Apel Kesiapsiagaan
BPBD Agara selenggarakan apel kesiagaan dan gelar Pasukan Penanggulangan Bencana Agara. Waspada/Seh Muhammad Amin
Kecil Besar
14px

KUTACANE (Waspada): Apel kesiagaan dan gelar Pasukan Penanggulangan Bencana Aceh Tenggara (Agara) Tahun 2022, yang mengusung tema, Kita Jaga Alam, Alam Jaga Kita, diselenggarakan di lapangan Jenderal Ahmad Yani Kutacane, Selasa (20/12).

BPBD Agara Gelar Apel Kesiapsiagaan

Bertindak sebagai pimpinan apel, Penjabat Bupati Aceh Tenggara, Drs Syakir MSi, sendangkan, selaku komandan apel, Kapten Inf R. Batubara yang juga
Danramil 0108-01/Lawe Sigala-gala, Aceh Tenggara.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

BPBD Agara Gelar Apel Kesiapsiagaan

IKLAN

Acara ini, juga dirangkai kegiatan pengobatan gratis dan donor darah, selain itu BPBD yang bermotto, Pantang Pulang Sebelum Api Padam ini juga menggelar simulasi memadamkan api dan cara penanggulangan musibah bencana alam yang terjadi di Kecamatan Darul Hasanah Aceh Tenggara baru baru ini.

Penjabat (Pj) Bupati Aceh Tenggara, Drs. Syakir, MSi dalam amanatnya mengapresiasi atas diselenggarakannya apel kesiapsiagaan bencana Tahun 2022, di Kabupaten Aceh Tenggara. Kesiapkesiagaan bencana ini, dan mengimbau semua pihak, utamanya yang hadir sebagai perwakilan dari instansi atau prangkat daerah, untuk setiap saat bersiap siaga, harus waspada, dan siap kapan saja menghadapi bencana yang setiap saat dapat terjadi.

Karena itu, penting adanya sosialisasi, edukasi, dan pelatihan mitigasi bencana secara masif terhadap seluruh komponen masyarakat terutama kelompok rentan korban bencana, tambah Pj Bupati

BPBD Agara Gelar Apel Kesiapsiagaan

Selanjutnya, Pj Bupati yang didampingi Anggota DPR RI, HM. Salim Fakhry, SE, Forkopimda melakukan sidak pasukan dan peralatan serta kenderaan sebagai bentuk pemeriksaan awal dan kesiapansiagaan.

Hadir, Anggota Komisi IV DPR RI, H. M. Salim Fakhry, SE, MM, Forkopimda, Sekda, Mhd Ridwan, SE, MSi, OPD, para unsur OPD dengan peserta diantaranya, petugas BPBD, Damkar, Tim Reaksi Cepat, (TRC), Personel Tagana, SAR, Kepolisian, TNI, dan para petugas kesehatan. (cseh)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE