Aceh

Bunda PAUD Aceh Besar Hidupkan Semangat Anak-anak Lewat Program Segarmadu

Bunda PAUD Aceh Besar Hidupkan Semangat Anak-anak Lewat Program Segarmadu
Bunda PAUD Aceh Besar Hj. Rita Mayasari gelar Segarmadu di PAUD Negeri Lembah Seulawah, Rabu (19/11).
Kecil Besar
14px

KOTA JANTHO (Waspada.id): Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Aceh Besar Hj. Rita Mayasari kembali melanjutkan kegiatan Kunjung Sekolah sebagai bentuk komitmen memperkuat layanan PAUD holistik integratif di Aceh Besar.

Kunjungan kali ini berlangsung di PAUD Negeri Lembah Seulawah, Rabu (19/11), dengan menghadirkan tiga program unggulan sekaligus, yaitu Sehari Bugar Bersama Bunda PAUD (Segarmadu), pemeriksaan kesehatan (screening), serta pemberian makanan tambahan (PMT).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

IKLAN

Kedatangan Bunda PAUD disambut antusias oleh para tenaga pendidik dan ratusan peserta didik yang bersemangat mengikuti kegiatan senam sehat dalam program Segarmadu. Suasana pagi terlihat ceria ketika anak-anak mengikuti gerakan senam secara kompak dan penuh kegembiraan. Hj. Rita Mayasari mengatakan bahwa aktivitas fisik rutin sangat penting untuk mendukung pertumbuhan motorik anak. “Melalui Segarmadu, kita ingin anak-anak tumbuh sehat, aktif, dan ceria. Kegiatan sederhana seperti senam dapat memberikan dampak besar bagi perkembangan mereka,” ujarnya.

Bunda PAUD Aceh Besar Hj. Rita Mayasari mengunjungi PAUD Negeri Lembah Seulawah, Rabu (19/11).

Rangkaian kunjungan sekolah ini juga diisi dengan layanan screening kesehatan oleh tenaga medis dari Puskesmas Lembah Seulawah. Pemeriksaan tersebut meliputi pengecekan berat badan, tinggi badan, status gizi, hingga pemantauan tumbuh kembang. Menurut Bunda PAUD, perhatian terhadap kesehatan sejak dini merupakan investasi penting bagi masa depan anak.

“Kita ingin memastikan tidak ada anak yang luput dari pemantauan kesehatan. Deteksi dini itu sangat penting agar setiap potensi masalah bisa ditangani sejak awal,” jelasnya. Kehadiran tenaga medis di sekolah menjadi langkah efektif untuk memantau kondisi anak-anak secara langsung dalam lingkungan belajar mereka.

Bunda PAUD Aceh Besar Hj. Rita Mayasari foto bersama anak-anak PAUD usai melaksanakan Segarmadu di PAUD Negeri Lembah Seulawah, Rabu (19/11).

Kegiatan berlanjut dengan pembagian Pemberian Makanan Tambahan (PMT) yang berisi makanan sehat dan bergizi sebagai upaya Pemerintah Kabupaten Aceh Besar dalam menekan angka stunting dan menjaga kecukupan gizi anak usia dini. Hj. Rita Mayasari menegaskan bahwa PMT tidak hanya sekadar program rutin, tetapi juga bentuk edukasi bagi orang tua mengenai pentingnya asupan gizi seimbang di rumah. “Kita berharap orang tua semakin sadar bahwa gizi anak adalah prioritas utama. Apa yang diberikan di rumah harus mendukung tumbuh kembang mereka,” katanya.

Selain fokus pada kesehatan dan gizi, Bunda PAUD juga mengampanyekan gerakan peduli lingkungan melalui pembagian tumblr bagi seluruh peserta didik. Langkah ini dimaksudkan untuk membiasakan anak-anak membawa wadah minum sendiri, mengurangi penggunaan plastik sekali pakai, serta mendorong mereka lebih sering minum air putih. “Anak-anak adalah agen perubahan. Bila sejak dini mereka dibiasakan membawa tumblr, maka gerakan pengurangan sampah plastik akan lebih cepat tercapai,” ujarnya.

Bunda PAUD Aceh Besar Hj. Rita Mayasari memberi makanan tambahan usai melaksanakan Segarmadu di PAUD Negeri Lembah Seulawah, Rabu (19/11).

Di akhir kegiatan, Hj. Rita Mayasari menegaskan bahwa program kunjungan sekolah akan terus dilanjutkan ke berbagai PAUD di Aceh Besar. Ia menilai bahwa layanan PAUD holistik integratif merupakan kunci untuk menciptakan generasi Aceh Besar yang sehat, berkarakter, dan siap memasuki jenjang pendidikan selanjutnya. “Kita ingin PAUD Aceh Besar menjadi model pelayanan terbaik. Anak-anak harus mendapatkan pendidikan, gizi, kesehatan, dan lingkungan yang mendukung tumbuh kembang mereka secara menyeluruh,” tutupnya.

Dengan rangkaian kegiatan tersebut, Pemkab Aceh Besar berharap seluruh satuan PAUD dapat terus berkembang dan memberikan layanan terbaik demi masa depan generasi muda. (id65)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE