SINGKIL (Waspada): Dinas Pangan Kabupaten Aceh Singkil menyalurkan bantuan bibit sayuran, beserta alat pertanian lengkap, untuk ditanam di pekarangan rumah masyarakat.
Penyerahan bantuan tersebut bertujuan untuk mewujudkan pangan sehat Beragam, Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA), guna menciptakan keluarga yang sehat sekaligus mencegah stunting.
Pj Bupati Aceh Singkil Drs Azmi melalui Asisten Perekonomian dan Pembangunan Faisal SPd, saat menyerahkan bantuan bibit dan alat pertanian lengkap, di Lapangan Alun-Alun Singkil, Kamis (2/5/2024) mengatakan, bantuan tersebut diberikan untuk masyarakat sebanyak175 kepala keluarga(KK) di 51 desa Aceh Singkil, yang tersebar di 8 kecamatan.
Bantuan ini bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan dalam program nasional pengendalian inflasi serta pencegahan stunting yang sistemnya berkepanjangan.
“Kita harapkan bibit yang diberikan ini dapat ditanam dan dirawat oleh masyarakat dipekarangan masing-masing. Sehingga kebutuhan konsumsi sayuran sehari-hari masyarakat, dalam mewujudkan pangan sehat Beragam, Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) dapat terpenuhi dan tidak harus membeli lagi.
Alhamdulillah angka stunting di Aceh Singkil sudah menurun. Dengan berbagai kegiatan dan upaya yang dilakukan Pemkab Aceh Singkil,” ucap Faisal di lokasi Bazar UMKM, menjelang malam penutupan Pameran HUT Aceh Singkil ke-25. (b25)