SIGLI (Waspada): Eksistensi kaum penyandang disabilitas di Kabupaten Pidie masih belum mendapat perhatian sepenuhnya dari pemerintah bahkan oleh masyarakat.
Demikian disampaikan Ketua Ikatan Persaudaraan Disabilitas Pidie (IPDP), Sulaiman, Jumat (27/9). Dia menyebutkan bahwa selama ini aspirasi kaum disabilitas yang masih belum mendapat kehidupan dan perhatian warga yang layak termasuk pendidikan, pekerjaan dan lainnya sehingga perlu mendapat perhatian serius oleh penyelenggara pemerintahan di Kabupaten Pidie.
Hal ini terungkap saat pasangan calon Bupati Pidie/Wakil Bupati Pidie Nomor Urut 3, H Jamaluddin- Abdullah, SP – Drs Sayuti, MSi (Jasa) bertemu dengan beberapa perwakilan warga penyandang disabilitas di daerah itu.Dalam pertemuan tersebut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Pidie yang maju melalui jalur independen ini berdiskusi dan mendengar curhatan dari kaum disabilitas terkait kelayakan hidup bagi penyandang disabilitas di Kabupaten Pidie.
Calon Wakil Bupati Pidie Paslon Nomor urut 3, Drs Sayuti menyampaikan harapannya kepada para perwakilan disabilitas di Pidie untuk memberi dukungan, dan doa agar pada Pilkada Bupati/Wakil Bupati Pidie pasangan H Jamaluddin Abdullah, SP – Drs Sayuti M.SI mendapat mandat dari masyarakat untuk memimpin Pidie lima tahun mendatang.
“Doa kan kami, semoga kami mampu meraih, dan mampu memberikan perlindungan, mampu memperhatikan, mampu memperjuangkan kehidupan saudara-saudara kita yang selama ini kehidupannya masih kurang dan belum beruntung,” katanya. (b06)