LANGSA (Waspada.id): Para qori yang tergabung dalam Ikatan Persaudaraan Qori-Qoriah dan Hafizh-Hafizhah (IPQAH) Kota Langsa dan Pelatih dari Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kota Langsa mengadakan haflah Al-Qu’ran di Gampong Lhok Banie Kecamatan Langsa Barat, Sabtu (15/11) malam.
Ketua IPQAH Kota Langsa, Tgk. Syahrul MTA, S.Sos mengatakan, haflah Al-Qu’ran tersebut dilakukan usai tahlilan dan doa saat melakukan takziah (silaturahmi) ke rumah duka salah satu orang tua (Ayah) dari Tgk Zulfahmi, S.Ag merupakan Pengurus IPQAH Langsa yang meninggal dunia beberapa waktu yang lalu.
Silaturahmi dengan haflah Al-Quran disertai doa ke rumah duka, atau yang lebih dikenal dengan istilah takziyah, adalah amalan yang sangat dianjurkan dalam Islam. Sesama Pengurus kita juga ikut dukacita dan turut merasakan kesedihan keluarga yang ditinggalkan.

“Alhamdulillah, lantunan ayat-ayat suci Al-Quran dibacakan secara bergantian oleh para qori yang telah mengikuti sejumlah event Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) baik tingkat Provinsi maupun Nasional dan bersama sejumlah masyarakat setempat,” ujar Tgk Syahrul.
Kita berharap, dengan haflah pertemuan untuk membaca Al-Qur’an dapat dimaknai sebagai bentuk cinta dan penghormatan terhadap Al-Qur’an. Silaturahmi dalam momen duka bertujuan untuk menguatkan ikatan sosial dan mengingatkan akan kematian sebagai bagian dari kehidupan.
“Haflah diharapkan tidak hanya fokus pada aspek seni baca (tilawah), tetapi juga sebagai momentum untuk memahami, mengamalkan, dan menebarkan nilai-nilai yang terkandung di dalam Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.
Menurutnya, haflah Al-Qu’ran tersebut selain salah satu kegiatan rutin yang kami lakukan juga bertujuan untuk membudidayakan membaca Al-Qur’an dalam masyarakat Kota Langsa, baik dalam aspek menghafal, maupun mengamalkannya.
“Insyaallah, IPQAH dan LPTQ Kota Langsa selalu aktif menyelenggarakan program pembinaan tilawah Al-Qur’an secara rutin di berbagai tingkatan, untuk mencari dan mencetak bibit-bibit qari/qariah dan hafiz/hafizah,” imbuh Tgk Syahrul. (id75)












