Jaga Nilai Kebangsaan Dan Agama

  • Bagikan
Jaga Nilai Kebangsaan Dan Agama
Ketua MAA Langsa Drs Mursyidin Budiman saat menjadi pembina upacara di SMK Negri 6 Langsa, Senin (18/9) (Waspada/Ibnu Sa'dan)

LANGSA (Waspada): Ketua Majelis Adat Aceh (MAA) Kota Langsa Drs H Mursyidin Budiman mengingatkan para siswa untuk selalu menjaga nilai-nilai kebangsaan dan agama.

Pesan tersebut disampaikannya saat menjadi pembina upacara di SMK Negeri 6 Kota Langsa, Senin (18/9).

Menurutnya memelihara nilai-nilai kebangsaan dan agama dalam kehidupan sehari-hari sangatlah penting, karena kedua hal tersebut merupakan pondasi tempat berdiri dalam menjalani kehidupan.

Nilai-nilai kebangsaan, kata dia, diperlukan untuk menjaga keseimbangan dalam hidup bernegara dan nilai-nilai keagamaan diperlukan untuk menjaga hubungan vertikal dengan Sang Pencipta.

Selain itu, dalam kesempatan tersebut dia juga mendorong para siswa untuk membiasakan diri membaca Al-Quran, baik di waktu pagi maupun malam.

Ini adalah langkah penting dalam memperdalam pemahaman agama Islam, katanya.

Mursyidin Budiman menekankan bahwa ilmu agama adalah fondasi yang kuat untuk membentuk karakter yang baik.

Dan agama, tambahnya, tidak hanya sebatas pada pemahaman, melainkan pentingnya dengan agama mengamalkannya untuk dapat memperbaiki akhlak dan menjauhi perbuatan tercela.

Lebih lanjut dia mengatakan, para siswa adalah generasi masa depan yang harus membawa perubahan positif dalam masyarakat. Oleh karena itu, menjaga perilaku yang baik adalah landasan untuk menciptakan masyarakat yang lebih baik.

Pesan-pesan dari Ketua MAA Kota Langsa ini tidak hanya fokus pada pembentukan karakter pribadi, tetapi juga mengarah pada pemahaman yang lebih mendalam tentang peran siswa dalam masyarakat dan bangsa.

Ini adalah tindakan nyata dalam mendukung pendidikan yang tidak hanya menghasilkan lulusan yang cerdas, tetapi juga memiliki nilai-nilai yang kuat dan moralitas yang baik.

Dengan melaksanakan upacara bendera, dia berharap para siswa tidak hanya merayakan kebanggaan nasional, tetapi juga mendapatkan pandangan berharga tentang nilai-nilai yang harus mereka pegang teguh dalam hidup mereka sehari-hari.

Dia menginginkan dengan pesan-pesan nya itu para siswa terus menginspirasi dalam menjalani perjalanan hidup mereka menuju kesuksesan dan pengabdian kepada agama, masyarakat, dan negara.(b12)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *