LANGSA (Waspada) : Ketua Pengadilan Negeri Langsa, Dini Damayanti SH, meminta agar tetap menjaga erat hubungan harmonisasi serta sinergisitas dalam membangun Kota Langsa dan terus berupaya dalam meningkatkan pelayanan publik di lingkungan Pengadilan Negeri Langsa agar dapat lebih baik.
Hal itu dituturkan Dini Damayanti dalam acara lepas sambut di pendopo Walikota Langsa, Senin (30/5) antara dirinya yang baru dilantik sebagai Ketua PN yang baru, dimana sebelumnya Ketua PN yang lama dijabat oleh Silvianingsih SH MH yang kini pindah tugas ke Kota Medan.

“Terimakasih atas jamuan Walikota Langsa yang telah membuat Acara lepas sambut ini, Alhamdulillah kali ini saya di berikan amanah untuk menjabat sebagai Ketua PN Langsa,” ucapnya.
Dini yang sebelumnya menjabat Wakil Ketua PN Langsa, berharap dapat diterima dengan baik dalam unsur Forkopimda Kota Langsa sebagaimana diketahui bersama selama saya menjabat sebagai Wakil Ketua PN Langsa, melihat sendiri hubungan yang erat dan harmonis serta sinergitas yang baik di lingkungan unsur Forkopimda Kota Langsa.
“Saya juga berharap dapat meneruskan kepemimpinan yang lama dan terus berupaya dalam meningkatkan pelayanan publik di lingkungan PN Langsa agar dapat lebih baik lagi serta mohon dukungannya kepada unsur Forkopimda dan masyarakat Kota Langsa dalam bertugas,” pintanya.
Dini bersama suaminya Dodi Martha mengenakan pakaian kebesaran adat Aceh, dimana sebelumnya disuguhkan tarian ranub lampuan atau peumulia jame serta di lakukan proses Peusijeuk (tepung tawar —-red) oleh para unsur Forkompimda.
Sementara itu Silvianingsih, dalam sambutannya menegaskan berat sebenarnya bagi dirinya untuk berdiri dihadapan bapak dan ibu sekalian dalam memberikan salam perpisahan ini, dikarenakan memang sudah cukup lama dan baik menjalin hubungan silahturahmi maupun sinergi dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kota Langsa.
“Kepada seluruh pejabat yang ada dalam Forkopimda Kota Langsa serta seluruh jajaran instansi yang telah membangun kerjasama yang baik saya ucapkan terimakasih,” ungkapnya.
Sedangkan Wali Kota Langsa, Usman Abdullah, menyatakan bahwa seluruh unsur Forkopimda Kota Langsa mengucapkan selamat kepada Dini Damayanti, atas jabatan barunya sebagai Ketua PN Langsa.
Selanjutnya, mengucapkan terimakasih kepada Silvianingsih selama ini bertugas di Kota Langsa dan kontribusinya dalam kemajuan dan pembangunan pelayanan publik di lingkungan PN yang baik di Kota Langsa semoga nantinya dapat juga bertugas dengan baik di tempat yang baru.

“Semoga sinergitas antara PN Langsa dan Forkopimda dapat terus kita tingkatkan, terutama dalam menciptakan pelayanan publik dan pembangunan Kota Langsa ke arah yang lebih baik lagi,” tukas Usman Abdullah.
Tampak hadir Wakil Walikota Langsa, Dr H Marzuki Hamid MM dan seluruh Forkompimda plus Kota Langsa serta acara dipandu oleh Majelis Adat Aceh (MAA) Kota Langsa dalam nuansa harmonisasi yang kental. (crp).