Aceh

Mendagri Beri Arahan Taruna Dan Serahkan Bantuan Di Aceh Tamiang

Mendagri Beri Arahan Taruna Dan Serahkan Bantuan Di Aceh Tamiang
Wakil Gubernur Aceh, Fadlullah mendampingi Mendagri Tito Karnavian menyerahkan bantuan Presiden kepada Bupati Aceh Tamiang di Komplek kantor Bupati Aceh Tamiang, Jumat (23/1/2026). Waspada.id/Ist
Kecil Besar
14px

ACEH TAMIANG (Waspada.id):  Menteri Dalam Negeri RI Tito Karnavian didampingi Wakil Gubernur Aceh Fadhlullah melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Aceh Tamiang, Jumat (23/1/2026), yang mencakup pemberian arahan kepada Taruna Akademi TNI serta Akademi Kepolisian dan penyerahan bantuan Presiden pascabencana.

Pada sesi awal di Yonif Raider 111 Tualang Cut, Mendagri menekankan pentingnya disiplin, kesiapsiagaan, serta sinergi antarlembaga dalam mendukung tugas pemerintahan dan pelayanan publik, khususnya di wilayah terdampak bencana.

Setelah itu, kedua pejabat melanjutkan agenda dengan menyerahkan bantuan di Kompleks Kantor Bupati Aceh Tamiang. Bantuan yang diberikan meliputi sembilan unit skid loader mini, 5.000 pasang sepatu bot, 3.000 unit gerobak dorong, serta masing-masing 1.000 unit sekop dan cangkul untuk mendukung percepatan pembersihan sisa lumpur.

Wakil Gubernur Aceh Fadhlullah menyampaikan apresiasi atas perhatian pemerintah pusat. “Kami berharap bantuan tersebut dapat dimanfaatkan secara optimal untuk mempercepat pemulihan aktivitas masyarakat serta pelayanan publik,” ujarnya.

Kunjungan ini menegaskan komitmen pemerintah pusat dan Pemerintah Aceh dalam memperkuat sinergi serta mempercepat pemulihan wilayah terdampak bencana di Aceh. (id66)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE