Aceh

Pemkab Aceh Besar Gelar Doa Dan Zikir Di Masjid Al-Munawwarah

Pemkab Aceh Besar Gelar Doa Dan Zikir Di Masjid Al-Munawwarah
Pemkab Aceh Besar menggelar zikir dan doa bersama di Masjid Agung Al-Munawwarah Kota Jantho, Jumat (9/1). (Waspada.id/Ist)
Kecil Besar
14px

KOTA JANTHO (Waspada.id): Pemerintah Kabupaten Aceh Besar secara rutin menggelar zikir dan doa bersama di Masjid Agung Al-Munawwarah Kota Jantho, Jumat (9/1).

Acara yang berlangsung khidmat tersebut, diikuti oleh para Asisten Setdakab Aceh Besar, Kepala OPD, dan jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam lingkup Pemkab Aceh Besar serta warga Kota Jantho. Kegiatan tersebut merupakan agenda tiap pagi Jumat yang sudah berlangsung selama beberapa tahun terakhir.

Zikir dan doa yang dipanjatkan tersebut diharapkan mampu memberikan ketenangan bagi para ASN serta menjadi motivasi bekerja bagi setiap pegawai Pemkab Aceh Besar.

Di samping itu, dengan zikir, doa bersama, dapat memberikan ketenangan batin dan menambah semangat lahiriah untuk terus meningkat dalam upaya memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat. (id65)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE