KUTACANE (Waspada.id): Polres Aceh Tenggara melaksanakan kegiatan Panen Raya Jagung Serentak Kuartal I Tahun 2026 yang digelar secara nasional melalui jaringan Zoom Meeting dan dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. dari Jawa Barat.
Kegiatan panen raya ini merupakan bentuk nyata dukungan Polri terhadap program ketahanan pangan nasional, sekaligus wujud sinergi antara Polri, pemerintah daerah, dan seluruh elemen masyarakat dalam mendorong kemandirian pangan di Indonesia.
Polres Aceh Tenggara bersama unsur Forkopimda, yang dihadiri langsung oleh Kapolres Aceh Tenggara dan Bupati Aceh Tenggara, mengikuti Zoom Meeting nasional tersebut dari lokasi kebun jagung seluas 1 hektare yang siap dipanen. Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Semadam Asal, Kecamatan Semadam, Kabupaten Aceh Tenggara, Kamis (7/1).

Panen raya jagung serentak ini menjadi bukti komitmen bersama dalam mendukung peningkatan hasil pertanian serta mendorong kesejahteraan masyarakat, khususnya para petani di wilayah Kabupaten Aceh Tenggara.
Usai mengikuti Zoom Meeting nasional, Kapolres Aceh Tenggara AKBP Yulhendri, S.I.K bersama Forkopimda melaksanakan panen jagung secara langsung di lokasi sebagai simbol kebersamaan dan dukungan nyata terhadap sektor pertanian.

Melalui kegiatan ini, diharapkan ketahanan pangan nasional dapat terus terjaga, perekonomian masyarakat semakin meningkat, serta sinergitas antara Polri dan seluruh stakeholder semakin kuat demi terwujudnya Indonesia yang tangguh dan mandiri.(id80)











