LANGSA (Waspada): Program Studi (Prodi ) Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) IAIN Langsa meraih predikat Akreditasi Unggul dari Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK).
Dekan FTIK IAIN Langsa Dr. Amiruddin Yahya Azzawiy, MA, CPM, Minggu (30/6) mengucapkan, “Alhamdulilah, kita bersyukur kepada Allah atas ridha – Nya. Prodi PIAUD akhirnya meraih akreditasi Unggul dari LAMDIK”.
Doktor Emi sapaan akrap Dr. Amiruddin Yahya Azzawiy, MA CPM mengatakan bahwa akreditasi Unggul PIAUD merupakan kebahagiaan bersama seluruh civitas akademika IAIN Langsa pada khususnya. Kota Langsa, Aceh dan Indonesia pada umumnya.
“Akreditasi Unggul adalah cita – cita bersama, dan keinginan bersama seluruh warga kampus. Kita terus berupaya agar kampus IAIN Langsa menjadi kampus unggulan dan pilihan utama masyarakat dalam menimba ilmu,” ungkap Doktor Emi.
Lanjutnya, IAIN Langsa telah berusia 44 tahun, didirikan tahun 1980 M. Hari ini telah meraih akreditasi Unggul, ini yang pertama dan akan menjadi sejarah baru dalam perjalanan IAIN Langsa.
“Alhamdulilah, terima kasih atas doa dan dukungan terbaik seluruh civitas akademika FTIK, para pimpinan, tim borang PIAUD dan tendik serta civitas akademika IAIN Langsa,” ucapnya.
Doktor Emi mengucapkan terima kasih untuk Rektor IAIN Langsa Prof. Dr. Ismail Fahmi Arrauf Nst, MA, para Wakil Rektor, Kepala Biro, Tim LPM dan Tim LP2M, dan Ketua SPI atas kontribusi yang sangat luar biasa sebelum dan pada saat asesmen lapangan (AL) LAMDIK.
“Terima kasih atas doa terbaik dan dukungan seluruh para pimpinan FTIK, tim borang PIAUD, para dosen,Tendik dan civitas akademika IAIN Langsa, serta stakeholder,” tandasnya. (b13)