Aceh

PWI Aceh Selatan Segera Gelar Konfercab, Yurisman Diamanahkan Ketua Panitia

PWI Aceh Selatan Segera Gelar Konfercab, Yurisman Diamanahkan Ketua Panitia
PWI Aceh Selatan segera menggelar Konfercab IV tahun 2026.
Kecil Besar
14px

TAPAKTUAN (Waspada.id): Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Aceh Selatan resmi membentuk Panitia Konferensi Cabang (Konfercab) IV tahun 2026. Yurisman dipercaya sebagai ketua panitia, dengan Zulfan sebagai sekretaris dan Dahyati sebagai bendahara.

Selain itu, kepanitiaan juga diperkuat oleh dua anggota, masing-masing Zumardi dan Sahidal Andriadi. Pembentukan panitia tersebut disepakati dalam rapat yang berlangsung di Sekretariat PWI Aceh Selatan, Kamis (29/1/2026).

Rapat dipimpin langsung oleh Pelaksana Tugas (Plt) Ketua PWI Aceh Selatan, Ichdar Ifan Tarigan ST, didampingi Plt Sekretaris Sudirman Hamid dan Plt Bendahara Dahyati.

Dalam arahannya, Ifan menegaskan bahwa Konfercab merupakan forum penting bagi organisasi untuk melakukan evaluasi dan konsolidasi internal guna memperkuat peran PWI di tingkat daerah.

“Konfercab bukan sekadar agenda rutin, tetapi momentum strategis untuk memastikan roda organisasi berjalan sesuai prinsip profesionalisme, integritas, dan independensi pers,” ujar Ifan.

Ia berharap panitia yang telah dibentuk dapat bekerja secara solid, transparan, dan bertanggung jawab, sehingga seluruh tahapan Konfercab IV dapat terlaksana dengan baik, tertib, dan sesuai dengan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) PWI.

Ketua Panitia Konfercab IV, Yurisman, menyatakan kesiapan pihaknya untuk segera bekerja dan mempersiapkan seluruh kebutuhan teknis maupun administratif konferensi.

Ia menekankan pentingnya kerja kolektif serta dukungan seluruh anggota PWI Aceh Selatan demi kelancaran pelaksanaan Konfercab.

“Ini amanah organisasi. Kami akan berupaya semaksimal mungkin agar seluruh rangkaian Konfercab IV dapat berjalan lancar, tertib, dan bermartabat,” kata Yurisman.

Konfercab IV PWI Aceh Selatan dijadwalkan berlangsung di Kantor PWI Aceh di Banda Aceh sebagai forum organisasi untuk memperkuat konsolidasi dan soliditas wartawan anggota PWI Aceh Selatan di tengah tantangan dunia pers yang semakin kompleks di era digital. (id85)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE