SIGLI (Waspada.id): Marlin Cafe yang berlokasi di bibir Pantai Kelapa Satu, Gampong Blang Paseh, Sigli, kian menjadi magnet baru bagi warga yang ingin menikmati suasana pesisir pada waktu senja.
Pemandangan laut yang berubah keemasan menjelang matahari terbenam menjadi salah satu alasan meningkatnya kunjungan dalam beberapa bulan terakhir.

Pengunjung mulai memadati area teras kafe sejak sore hari. Banyak di antara mereka datang untuk menikmati ketenangan laut dan panorama cahaya senja yang memantul di permukaan air. Tak sedikit pula yang memanfaatkan waktu tersebut untuk berswafoto karena kondisi cahaya yang dinilai ideal.
Pemilik Marlin Cafe, Ikbal dan Ali, mengatakan peningkatan jumlah pengunjung terjadi signifikan sejak pertengahan tahun. Menurut keduanya, keunggulan kafe bukan hanya pada menu seperti Mie Marlin dan minuman teh nusantara, melainkan juga pada lokasi yang langsung menghadap ke laut.
“Pengunjung datang bukan sekadar untuk makan, melainkan untuk merasakan suasana sore di tepi pantai,” ujar Ikbal.

Sejumlah pengunjung mengaku datang ke Marlin Cafe untuk mencari ketenangan setelah beraktivitas. Rizal, warga Beureunuen, misalnya, menilai suasana sore di Kelapa Satu memberikan pengalaman berbeda.
“Kalau sore, lautnya seperti berbicara. Ada rasa tenang yang sulit didapatkan di tempat lain,” ujarnya.
Hal senada disampaikan Rahmi, pegawai kantor Bupati di Sigli. Ia mengaku rutin datang selepas jam kerja untuk menikmati angin laut. “Di sini suasananya menenangkan. Selain pemandangan, anginnya juga membuat rileks,” katanya.
Keberadaan Marlin Cafe dinilai memberi warna baru bagi wisata pesisir Sigli. Lanskap pantai yang luas, ombak tenang, serta bangunan kafe yang sederhana namun nyaman menjadikan lokasi ini sebagai alternatif bersantai bagi masyarakat lokal maupun wisatawan dari luar daerah.

Menjelang malam, area kafe tetap ramai. Cahaya lampu kuning yang menyala di teras membuat suasana semakin hangat, menjadikannya tempat yang digemari untuk melepas penat dan menikmati panorama laut.
Dengan terus meningkatnya jumlah pengunjung, Marlin Cafe diproyeksikan menjadi salah satu titik pertumbuhan wisata kuliner pesisir di Kabupaten Pidie.(id69)












