Scroll Untuk Membaca

Aceh

Tertibkan Adm Ranmor TNI, Samsat Lhokseumawe Minta Dukungan Denpom

Kepala UPTD BPKA Wil V, Chaidir, SE, MM menyerahkan cinderamata kepada Dandenpom IM/1 Lhokseumawe, Letkol Cpm Edi Rohman, ST. Waspada/Ist
Kepala UPTD BPKA Wil V, Chaidir, SE, MM menyerahkan cinderamata kepada Dandenpom IM/1 Lhokseumawe, Letkol Cpm Edi Rohman, ST. Waspada/Ist
Kecil Besar
14px

KOTA LHOKSEUMAWE (Waspada): Dalam waktu dekat, Kepala UPTD BPKA Wil V, Chaidir, SE, MM akan melakukan penertiban administrasi kendaraan dan pajak kendaraan bermotor di jajaran TNI dan masyarakat. Untuk kelancaran tugas tersebut, Samsat Kota Lhokseumawe jalin kerjasama dengan Denpom IM/1 Lhokseumawe, Rabu (7/6) siang.

Menjawab pertanyaan wartawan, Chaidir menerangkan bahwa kerjasama dengan pihak Denpom penting dilakukan untuk meningkatkan partisipasi anggota TNI beserta keluarga dan masyarakat pada umumnya dalam pemenuhan kewajiban pembayaran pajak kendaraan bermotor.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Tertibkan Adm Ranmor TNI, Samsat Lhokseumawe Minta Dukungan Denpom

IKLAN

Chaidir mengharapkan masyarakat untuk segera melakukan pembayaran pajak kendaraannya, karena di Lhokseumawe sudah tersedia alternatif pelayanan pembayaran pajak kendaraan bermotor layanan Samsat Jempol di warung kopi dan Samsat Keliling di pasar.

Layanan Samsat Jempol, sebut Chaidir, akan melakukan layanan pada hari Senin dan Jumat di Dr Kupi Espresso di wilayah Kecamatan Muara Dua. Kemudian pada hari Selasa dan Kamis di DRoyal Coffeespace dan hari Rabu di Kantor PAD Kota Lhokseumawe yang bersebelahan dengan Taufik Kupi.

Pada Layanan Samsat Keliling yaitu setiap Senin di Pasar Geudong, Kecamatan Samudera dan Selasa di Pasar Krueng Mane, Kecamatan Muara Batu, Aceh Utara. Kemudian, Rabu di Pasar Batuphat, Kecamatan Muara Satu, Lhokseumawe, Kamis di Pasar Buloh Blang Ara, Kecamatan Kuta Makmur, Aceh Utara, dan Jumat di Pasar Inpres Kota Lhokseumawe. Pelayanan dari pukul 09.00 sampai 13.00 WIB, kecuali hari Jumat dari pukul 09.00 sampai 12.00 WIB.

“Kita mengharapkan anggota TNI dan masyarakat pada umumnya yang belum membayarkan pajak kendaraan bermotor untuk dapat memanfaatkan program pemutihan yang akan berakhir pada 30 Juni 2023,” katanya.

Program kerjasama dalam rangka penertiban administrasi kendaraan dan pajak kendaraan bermotor di jajaran TNI kata Chaidir disambut positif oleh Dandenpom IM/1 Lhokseumawe, Letkol Cpm Edi Rohman ST. Kegiatan kerjasama tersebut bertempat di Denpomal Lhokseumawe, Selasa (7/6). (b07).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE