IDI (Waspada): Penyambutan Kapolres Aceh Timur AKBP Nova Suryandaru SIK menggantikan AKBP Andy Rahmansyah SIK MH, dilakukan dengan tradisi Pedang Pora dan Tarian Ranup Lampuan di depan Mako Polres Aceh Timur, Senin (15/1). Kedatangan Kapolres Aceh Timur bersama Ketua Bhayangkari Cabang Aceh Timur Lies Nova juga disambut kalungan bunga dan buket serta tarian ranup lampuan.
Hadir Wakapolres Aceh Timur dan seluruh Pejabat Utama (PJU) Polres Aceh Timur, para perwira staf, para kapolsek jajaran dan seluruh personel polres serta pengurus bhayangkari. Usai tarian, kapolres beserta ibu bersalaman dengan para PJU dan kapolsek serta pengurus bhayangkari.
Kasi Humas Polres Aceh Timur AKP A.S.Nasution SH, mengatakan, tradisi penyambutan kapolres baru ini merupakan tanda kehormatan hari pertama masuk markas komando di Polres Aceh Timur. “Ini juga bagian dari rasa kekeluargaan antara pimpinan dengan personel sekaligus menunjukkan semangat solidaritas serta kekompakan,” katanya.
Kapolres Aceh Timur AKBP Nova Suryandaru SIK dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih atas penyambutan yang diberikan seluruh jajaran Polres Aceh Timur. pihaknya juga berkomitmen untuk membangun Polres Aceh Timur menjadi institusi yang lebih baik.
“Kami mengajak seluruh personel untuk bersama-sama bekerja sesuai tugas pokok dan fungsinya (tupoksi) dalam menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, apalagi Pemilu di depan mata, sehingga perlu kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat dalam menjaga kamtibmas,” kata Nova.
Penyambutan Kapolres Aceh Timur yang baru berlangsung dengan khidmat dan semangat yang tinggi. Kegiatan dilanjutkan Apel Farewell Parade dan dilanjutkan dengan Laporan Kesatuan di Aula Bhara Dhaksa. (b11)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.