MEDAN (Waspada): Anggota DPRD Sumut H Ahmad Darwis mendesak Pemko Medan segera memperbaiki sejumlah Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU) yang sudah padam selama berbulan-bulan di kawasan Jl Pinang Baris, Kecamatan Medan Sunggal.
“Kita berharap ada langkah cepat memperbaiki sarana penerangan yang setiap hari dilintasi masyarakat di sana,” kata Ahmad Darwis kepada Waspada di Medan, Sabtu (20/7).
Anggota dewan Fraksi PKS Dapil Sumut 2 itu, merespon aspirasi warga di kawasan Pinang Baris, yang mengeluhkan lampu penerangan jalan yang dikabarkan sudah padam sejak awal bulan Ramadhan 1445 H, lalu.
Hingga kini, keluh warga bernama Fauziah kepada anggota DPRD Sumut itu, belum terlihat perbaikan LPJU di Jalan Pinang Baris, khususnya dari terminal sampai sekolah Alwasliyah di sana.
Warga mengaku akibat LPJU padam sudah sering terjadi kecelakaan dan penjambretan, sehingga meresahkan pengguna jalan. Pada malam, selain LPJU tidak berfungsi, sepeda motor pun melintas tanpa lampu.
Menyikapi hal itu, Ahmad Darwis prihatin dan mendesak Pemko Medan peduli dengan kondisi banyaknya LPJU yang padam di kawasan yang merupakan daerah pemilihannya.
Untuk itu, warga berharap ada perhatian dinas terkait di Pemko Medan untuk memperbaiki LPJU di sepanjang jalan itu, agar bisa menekan angka kriminalitas.
“Warga ingin hidup dengan tenteram dan damai tanpa khawatir rumahnya kemalingan, terlebih saat bepergian malam hari,” pungkas Darwis.(cpb)