Scroll Untuk Membaca

Lainnya

InWCCA Gelar Pesantren Luka

Kecil Besar
14px

LANGSA (Waspada): Indonesia Wound Care Clinician Association (InWCCA) gelar kegiatan pesantren luka yang di ikuti sebanyak 573 peserta dari seluruh Indonesia secara online dan offline.

Presiden InWCCA, Ns Edy Mulyadi M.Kep RN,WOC(ET)N yang juga Dosen Universitas Sains Cut Nyak Dhien Langsa, Minggu (22/5) mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan di Akper Kesdam Lhokseumawe selama satu hari. ..

Scroll Untuk Lanjut Membaca

InWCCA Gelar Pesantren Luka

IKLAN
InWCCA Gelar Pesantren Luka
Kegiatan pesantren luka yang digelar InWCCA, di Akper Kesdam Lhokseumawe, Minggu (22/5).Waspada/Munawar

Jadi para peserta tidak hanya mendapatkan materi saja, tetapi juga akan dibekali dengan workshop yang di pandu oleh pemateri dari Jakarta maupun dari InWCCA Aceh.

InWCCA sebagai salah satu organisasi perawat luka sangat berkomitmen untuk membangun kapasitas diri tenaga kesehatan khususnya perawat. Kegiatan dilaksanakan secara hybrid sehingga memudahkan para peserta mengikutinya secara online dan offline.

Dikatakan Edy Mulyadi lagi, Pesantren Luka InWCCA akan terus membangun negeri melalui perkembangan ilmu dan tekhnologi di bidang kesehatan yang semakin pesat, bahkan disaat masa pandemi Covid-19.

Kegiatan pesantren luka bertujuan memberikan informasi tentang perawatan luka bagi tenaga kesehatan khususnya perawat agar dapat diaplikasikan kepada masyarakat yang membutuhkan di instansi kerja masing masing, ujar Edy Mulyadi.

Dandenkesyah IM 04.01 Lhokseumawe Letkol Ckm Iwan Gunawan HS, SH, M.Si menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan pesantren luka yang dilaksanakan InWCCA.

InWCCA Gelar Pesantren Luka

Iwan Gunawan mengharapkan kepada para peserta agar dapat mengikuti kegiatan ini dengan serius dan khidmat, semoga ilmu yang didapatkan dapat bermanfaat. (b24)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE