MEDAN (Waspada): Curah hujan yang mengguyur Kota Medan di hari Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, tidak menghalangi langkah Wakil Wali Kota Medan Aulia Rachman untuk menggunakan hak pilihnya ke tempat pemungutan suara (TPS) di Komplek Deli Raya, Kel. Titi Papan, Kec. Medan Deli, Kota Medan, Rabu (27/11).
Aulia Rachman yang datang ke TPS didampingi istrinya Ny. Ira Syahputri Aulia Rachman dengan outfit yang kompak menggunakan kemeja berwarna hitam dan celana panjang jeans berwarna biru. Di lokasi tersebut juga tampak petugas KPPS sudah bersiap menunggu warga yang datang untuk mencoblos.
“Meskipun hujan, tak boleh luntur semangat kita mencoblos. Pagi ini saya datang didampingi istri untuk mencoblos, dan menggunakan hak pilih,” kata Aulia Rachman.
Aulia mengajak masyarakat untuk tetap menggunakan hak suaranya, meskipun kondisi curah hujan yang tinggi dan beberapa lokasi sedang tergenang air.
“Kalo dilihat di lokasi TPS memang tampak sepi masyarakat. Mungkin karena sedang hujan. Mudah-mudahan kalo hujan reda, masyarakat bisa datang ke TPS,” ujarnya.
Aulia menegaskan bahwa hak suara warga sangatlah penting dalam memilih pemimpin kepala daerah untuk menentukan masa depan masyarakat di masa mendatang.
Dia berharap Pilkada serentak 2024 berjalan dengan aman, lancar serta damai dan kondusif.
“Kita ciptakan Pilkada yang aman, lancar dan kondusif serta menjaga kerukunan antar warga meski berbeda pilihan. Siapapun yang terpilih, Insha Allah yang terbaik dan amanah dalam memperjuangkan dan mensejahterakan nasib warganya,” tutup Aulia.(m29)
Waspada/Ist
Wakil Wali Kota Medan Aulia Rahman dan istri kompak mengenakan kemeja hitam dan celana panjang jeans berwarna biru menuju TPS, Rabu (27/11).
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.