Scroll Untuk Membaca

Medan

Bersama LC Medan Kota Dan Best Club’ Marga Goh Medan Salurkan Santunan

Kecil Besar
14px

MEDAN (Waspada): Yayasan Sosial Marga Goh Medan, bersama Nest Club’ dan Lions Club’ Medan Kota menyalurkan paket sembako kepada 100 keluarga yang membutuhkan  di seputaran Sekretariat Yayasan Marga Goh Medan, Jalan Bambu l, Medan, Minggu (17/4).

Paket bantuan berisi  beras 5 kg, ifu mi, bubuk  teh, gula minyak goreng, kecap, susu satu kaleng dan angpao.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Bersama LC Medan Kota Dan Best Club' Marga Goh Medan Salurkan Santunan

IKLAN

Hadir saat pembagian sembako Ketua Panitia dari Yayasan Marga Goh Henry Wu, Presiden Lions Club’ Medan Kota Lions Sany Hu, dan Presiden Best Club’ Elisa serta jajaran pengurus masing-masing club.

Proses pembagian berjalan lancar dengan mematuhi protokol kesehatan.

 Panitia dan relawan dengan penuh keramahtamahan memberikan paket bantuan kepada penerima.

“Kita bersyukur hari ini kita bersama sama tiga organisasi sosial membagikan bantuan kepada 100 warga duafa. Mereka berasal dari para pemulung, tukang sampah, tuna daksa dan lainnya. Kita berharap bantuan ini membantu warga yang akan menghadapi Idulfitri,” ucap Henry Wu.

Hal serupa dikatakan Elisa Presiden Best Club’. “Terimakasih kita ucapkan kepada para donatur dan relawan yang peduli kemanusiaan,” sebutnya.

Salah seorang penerima, M Syahnan mengaku bahagia mendapat bantuan.

“Kami sangat senang dapat bantuan ini. Dalam situasi ekonomi saat ini, bantuan seperti ini sangat membantu. Terimakasih kepada donatur dan relawan yang peduli dengan kami,” ucapnya.(cbud).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE