Scroll Untuk Membaca

AcehInternasionalMedanNusantara

Besok, Jemaah Haji Gelombang II Terbang Ke Tanah Air Dari Bandara Madinah

Besok, Jemaah Haji Gelombang II Terbang Ke Tanah Air Dari Bandara Madinah
TIBA DI MADINAH: Jemaah haji gelombang kedua tiba di Madinah, Arab Saudi, Senin (17/7) malam. Waspada/Muhammad Ishak
Kecil Besar
14px

Laporan Haji: Muhammad Ishak

MADINAH (Waspada): Berpijak ke Rencana Perjalanan Haji (RPH) 1444H/2023M, secara bertahap jemaah haji gelombang kedua yang mendarat di Bandara King Abdul Aziz Jeddah, akan pulang ke Indonesia melalui Bnadara Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah, Rabu (19/7) besok.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Besok, Jemaah Haji Gelombang II Terbang Ke Tanah Air Dari Bandara Madinah

IKLAN

Secara bertahap, para Tamu Allah ini telah menyelesaikan Armain selama 8-9 hari di Masjid Nabawi. Penerbangan perdana ke Tanah Air melalui Bandara AMAA Madinah, seluruhnya jemaah haji yang tiba di Madinah, 10 Juli lalu. Hari berikutnya, pemerbanga akan diisi jemaah haji yang tiba di Madinah, 11 Juli.

“Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi, mengingatkan jemaah yang akan kembali ke Tanah Air agar mematuhi ketentuan barang bawaan yang akan dibawa dalam kopernya,” ujar Koordinator Media Center Haji (MCH) PPIH Arab Saudi Pusat, Dodo Murtado, Selasa (18/7).

Dia mengatakan, sesuai aturan penerbangan, barang-barang yang dilarang dibawa selama penerbangan antara lain, barang yang mudah terbakar/meledak, senjata api dan senjata tajam, gas, aerosol, dan cairan melebihi 100ml, uang lebih dari Rp100.000.000 atau SAR25.000 dan Air Zamzam.

“Pihak otoritas penerbangan akan membongkar koper jemaah bila ditemukan barang-barang yang dilarang dibawa selama penerbangan, termasuk air zamzam yang dikemas dalam botol,” kata Dodo.

Dua hari sebelum kepulangan, PPIH akan melakukan penimbangan koper jemaah. Batas maksimal berat koper bagasi hanya 32 kilogram. “Kita harap jemaah tidak mengisi koper bagasi di atas 32 kilogram. Untuk koper kabin juga hanya diperbolehkan 7 kilogram,” timpa Dodo.

Dalam fase kepulangan jemaah, lanjut Dodo, jemaah haji gelombang pertama yang sudah tiba di Tanah Air mencapai 90.871 jemaah yang tergabung dalam 237 kelompok terbang (kloter). “Jemaah haji khusus yang pulang ke Indonesia sampai dengan hari ini sebanyak 15.208 jemaah,” sebutnya.

Hari ini, 18 Juli 2023, ia melanjutkan, jemaah gelombang I yang diberangkatkan ke Tanah Air dari Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah berjumlah 4.141 jemaah atau 11 kloter. Jumlah jemaah Gelombang II yang diberangkatkan dari Makkah ke Madinah berjumlah 8.094 orang tergabung dalam 21 kloter.

“Total jemaah haji gelombang kedua yang sudah sampai di Madinah sebanyak 51.601 jemaah dalam 135 kloter,” urai Dodo, seraya menandaskan, data Siskohat jumlah jemaah haji wafat sebanyak 660 jemaah. (b11)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE