MEDAN (Waspada): Badan Kemakmuran Masjid Taqwa (BKMT UMA) menyantuni 50 anak yatim dan dhuafa di halaman Masjid Taqwa kampus II Jalan Sei Serayu, Sabtu, (21/10). Kegiatan rutin setiap bulan ini merupakan santunan Yayasan Pendidikan Haji Agus Salim (YPHAS) yang disalurkan pengurus BKMT UMA.
Hadir dalam kegiatan tersebut, pengurus BKMT UMA seperti Wakil ketua BKMT UMA Dr M. Abror Parinduri, MA, Kordinator Bidang Konseling Dr Rizki Pristiandi Harahap MA, dan pengurus BKMT lainnya Dr Fauzi Wikanda, M.Pd, Dr Siti Hawa Lubis. M.Pd, Erni Nasution, SE, Liza Umami Margolang, Syafa’i Samosir, Amd, Erwin Nasution, serta dosen FAI UMA Anri Naldi, M.Pd dan Cahaya Damanik. M.Pd.
Dr Rizki Pristiandi Harahap MA selaku penceramah dalam kegiatan ini menyampaikan sekaligus memotivasi para kaum dhuafa, anak yatim dan jamaah yang hadir. “Ada beberapa hal yang harus dilakukan agar memperoleh keberkahan hidup dari Allah SWT yakni menjadi orang yang bermanfaat bagi orang lain dan semangat dalam mencari ilmu pengetahuan,” ujarnya.
Dikatakan, dalam hadis Nabi Muhammad SAW dijelaskan bahwasanya “Khoirunnas Anfa’uhum Linnas” yang artinya sebaik baik manusia harus bermanfaat bagi orang lain. Selain itu hadis Nabi lainnya berbunyi “Man Arodad Dun Ya Fa’alaihi Bil’ilmi Waman Arodal akhirota Fa’alaihi Bil’ilmi Waman Arodahuma Fa’alaihi Bil’ilmi”. Artinya siapa yang ingin bahagia di Dunia haruslah dengan ilmu pengetahuan, ingin bahagia di Akhirat harus dengan ilmu pengetahuan, dan siapa yang ingin bahagia di Dunia dan Akhirat juga harus dengan ilmu,” ujar Rizki.
Sementara, Wakil ketua BKMT UMA Dr. M Abror Parinduri. MA menyampaikan agar Kampus UMA didoakan menjadi kampus terbaik di Sumatera Utara. “Kehadiran UMA sebagai solusi bagi masyarakat, terlebih kampus UMA juga selalu hadir di tengah-tengah masyarakat dalam berbagai kegiatan sosial, bahkan selalu dekat dan berbagi dengan para anak yatim dan orang miskin,” katanya.
Dalam kegiatan ini, 50 orang anak yatim dan kaum dhuafa diberi santunan berupa uang dan bingkisan. Para anak yatim dan kaum dhuafa terlihat bahagia menerima santunan dari YPHAS UMA.(m05/A)