Scroll Untuk Membaca

Medan

Bukan Sekadar Romansa, Film “Yakin Nikah” Ajak Penonton Temukan Arti Keyakinan Dalam Pernikahan

Bukan Sekadar Romansa, Film “Yakin Nikah” Ajak Penonton Temukan Arti Keyakinan Dalam Pernikahan
SALAH satu cuplikan adegan film Yakin Nikah. Waspada.id/ist
Kecil Besar
14px

MEDAN (Waspada.id): Film romansa terbaru garapan Adhya Pictures, Yakin Nikah, sukses menggelar special screening serentak di 10 kota besar Indonesia. Antusiasme penonton pun membuktikan tingginya rasa penasaran terhadap kisah cinta segitiga yang dibintangi Enzy Storia, Maxime Bouttier, dan Jourdy Pranata, ini.

Dalam pemutaran khusus yang digelar seminggu sebelum tayang reguler di bioskop pada 9 Oktober 2025, ratusan penonton memadati layar lebar untuk menjadi yang pertama menyaksikan perjalanan cinta Niken (Enzy Storia).

Ia diceritakan dihadapkan pada desakan menikah dengan Arya (Maxime Bouttier), pasangannya. Namun keyakinannya terguncang ketika Gerry (Jourdy Pranata), sosok dari masa lalu, kembali hadir.

Melalui dilema Niken, film ini menghadirkan pesan bahwa pernikahan bukan sekadar soal menemukan pasangan terbaik, tetapi juga menjadi versi terbaik dari diri sendiri.

Menanggapi sambutan hangat penonton, tiga pemeran utama—Enzy, Maxime, dan Jourdy—menyapa langsung para fans lewat rangkaian meet & greet di BTM Bogor dan Pakuwon Mall Bekasi. Kehadiran mereka sontak diserbu ratusan penonton yang antusias ingin berinteraksi setelah menonton Yakin Nikah.

Adhya Pictures juga menggelar pemutaran khusus serentak di sejumlah kota besar Indonesia. Penonton bisa menyaksikan film ini lebih awal di Jakarta (Blok M Plaza), Solo (Paragon XXI), Yogyakarta (Ambarukmo Plaza XXI), Banjarmasin (Studio XXI), Makassar (Panakkukang XXI), Lampung (Boemi Kedaton XXI), Denpasar (Level 21 XXI), Samarinda (XGV Plaza Mulia), Medan (Cinepolis Plaza Medan Fair), Bogor (BTM XXI), dan Bekasi (Pakuwon Mall XXI).

Kesan

Seusai pemutaran, sejumlah penonton membagikan kesannya. “Film ini udah lucu, gemes, tapi banyak juga pesan yang bisa kita ambil. Pokoknya recommend, banget!” ujar seorang penonton yang puas.

Olive, salah satu penonton di Cinepolis Plaza Medan Fair, Kota Medan, pada Sabtu (4/10) malam, menyebut Yakin Nikah memiliki alur cerita sederhana namun dengan akhir yang sulit ditebak.

“Awalnya aku underestimate duluan, ya nonton film Indonesia, jadi datang ke sini tuh iseng aja. Gak taunya filmnya tuh dalemm, ga sesimple judulnya,” kata Olive. Ia menambahkan bahwa film ini memberinya perspektif baru bahwa menikah tidak selalu soal pesta.

Adapun Michelle yang menonton bersama adiknya, menilai film ini sangat cocok untuk pasangan yang sedang merencanakan pernikahan.

“Nikah adalah lotre terbesar dalam hidup, kayak berjudi, kita merasa di jalan yang benar, udah yakin dan klik sama pasangan, eh gak taunya setelah nikah, ada aja yang bikin kita kaget,” ungkapnya.

Ia juga menyinggung peran penting orangtua, “Jangan sampe anak buru-buru nikah, karena desakan orangtua, kayak Ibunya Niken tuh,” tambahnya.

Sementara itu, sebagai bentuk apresiasi, Adhya Group menyiapkan gebyar hadiah bagi penonton Yakin Nikah, mulai dari smartphone hingga mobil dengan nilai ratusan juta rupiah. Promo tiket presale juga sudah dibuka sejak 6 Oktober 2025 agar penonton bisa lebih dulu memastikan kursi di bioskop.(id20)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE