Scroll Untuk Membaca

Medan

Dr Alpi Sahari, SH., M.Hum: Sense Of Humanity Kapoldasu Kunci Sukses Kepercayaan

Dr Alpi Sahari, SH., M.Hum: Sense Of Humanity Kapoldasu Kunci Sukses Kepercayaan
Kecil Besar
14px

MEDAN (Waspada): Dosen Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) Dr Alpi Sahari, SH., (foto) M.Hum mengatakan, sense of humanity Kapolda Sumut kunci sukses kepercayaan masyarakat dan pemulihan ekonomi. Indikatornya adalah kepercayaan kepada kondusivitas Sumut sehingga banyak kegiatan berskala nasional dan internasional di daerah ini.

“Pengaruh lingkungan strategis yang terjadi saat ini tentunya berimplikasi terhadap tatanan sosial masyarakat yang berkolerasi dengan tingkat kepercayaan masyarakat (improve trust) di tengah upaya pemulihan ekonomi nasional,” ujar Dr Alpi, di Medan, Sabtu (11/2).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Dr Alpi Sahari, SH., M.Hum: Sense Of Humanity Kapoldasu Kunci Sukses Kepercayaan

IKLAN

Menurutnya, kunci sukses untuk menghadapi berbagai tantangan dimaksud adalah membangun sense of humanity sebagaimana diterapkan dan dicontohkan oleh Kapolda Sumatera Utara Bapak Irjen Pol. Drs RZ. Panca Putra Simanjuntak, M.Si. Dengan demikian, kepercayaan masyarakat baik nasional, regional maupun internasional cukup tinggi terhadap Sumatera utara. 

“Hal ini didukung fakta dari beberapa perhelatan yang berskala nasional bahkan internasional diselenggarakan di Sumatera Utara. Misalnya penyelenggaraan W20 berskala Internasional di danau Toba, peringatan Hari Press Nasional di GOR Pancing Percut Sei Tuan yang dihadiri langsung oleh Presiden RI, turnamen F1 H20 berskala Internasional yang akan diselenggarakan di Danau Toba,” tuturnya.

 Di samping itu, tambahnya, sense of humanity Irjen Pol. Panca Simanjuntak adalah mengajak masyarakat untuk peka terhadap lingkungan sekitar, termasuk pemulihan ekonomi yang berbasis swadaya dan swasembada pangan. 

Dicontohkan, pemanfaatan lahan di belakang MakoPolda Sumut ditanami cabe dan jagung yang hasilnya disumbangkan ke masyarakat dengan tujuan meningkatkan gairah bagi UMKM. “Sense of humanity dimaknai oleh Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak sampai ke tingkat radiks (mendalam), yakni where imbalance is not a problem but a solution,” jelasnya.

Selanjutnya menurut Dr Alpi bahwa sense of humanity Irjen Pol. Panca Putra Simanjuntak sebagai Kapolda Sumut merupakan wujud aktualisasi transformasi Polri yang PRESiSI di bidang transforming organization, transforming operation, transforming public service dan transforming supervision.(m05/A)

Teks

Dosen Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) Dr Alpi Sahari, SH. Waspada/ist

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE