MEDAN (Waspada): Kepala Madrasah Aliyah Negeri 2 Model Medan Wuri Tamtama Abdi SPdI, MPd mengingatkan para guru dan staf pengajar MAN 2 Model agar senantiasa menjalin silaturrahmi.
“Selain menambah amal ibadah, silaturrahmi juga akan memperpanjang usia dan kesehatan,” ujar Wuri Tamtama Abdi saat menggelar halal bi halal di open stage MAN 2 Model Medan, Rabu (3/5). Selain halal bi halal, juga dilaksanakan penepungtawaran terhadap 5 calon jamaah haji asal MAN 2 Model Medan yang akan melaksanakan ibadah haji tahun 2023 ini.
Wuri menambahkan, wujud silaturrahmi dapat dilaksanakan dengan saling mengunjungi rumah-rumah rekan sejawat sehingga rasa kekeluargaan akan semakin kuat.
Sementara itu, Ustadz Dr Imamul Mutaqin MA
Acara halal bi halal dan tepung tawar calon jamaah haji tersebut dihadiri pengurus Komite MAN 2 Medan diwakili bendahara Syaiful Siagian, KTU, WKM, wali kelas dan guru-guru.
Sementara Ustadz Dr. Imamul Muttaqin, MA menyampaikan bahwa halal bil halal merupakan penerapan dari wujud silaturahmi. Dalam hadis Rasulullah SAW yang disampaikan Nabi pada bulan syawal bahwa jangan diterima puasanya seseorang yang diberikan umur panjang berjumpa dengan bulan Ramadhan namun dosanya tidak diampuni.
“Jangan diterima puasanya seseorang yang diberikan umur panjang berjumpa dengan orang tuanya namun tidak menyebabkan kan nya masuk dalam surga nya Allah, dan jangan diterima puasanya seseorang yang memutuskan tali silaturahmi,” ujar Ustadz Imamul Muttaqin.
Selain itu, Ustadz Imamul menambahkan bahwa acara halal bil halal ini diiringi dengan tepung tawar haji, bahwa dalam melaksanakan haji ada 2 hal yang penting yaitu niat karena Allah bukan karena niat lain. Kedua fokus ibadah karena Allah dengan meninggalkan urusan dunia. (m27)
Waspada/Andi Aria Tirtayasa
Kepala MAN 2 Model Wuri Tamtama Abdi SPdI, MPd dan istri menepungtawari calon jamaah haji asal MAN 2 Model Medan pafa acara halal bi halal keluarga besar MAN 2 Model Medan, Rabu (3/5).