MEDAN (Waspada.id): Setiap tanggal 25 Nopember pada tahun berjalan selalu diadakan peringatan Hari Guru Nasional (HGN), pertanda bahwa guru memiliki peran strategis untuk memajukan rakyat Indonesia khususnya para murid murid.
Demikian antaranya disampaikan Kepala MAN 3 Medan Dr.H. Burhanuddin SAg MPd, pada Senin (24/11).
Disebutkan, pendidikan disetiap negara pasti berusaha untuk melakukan pelayanan maksimal agar warganya mampu bersaing secara global atau internasional.
Khususnya tahun 2025 peringatan hari guru ini diperingati secara nasional dengan tema Guru Hebat Indonesia Kuat, satu tema yang sangat ideal ternyata kekuatan suatu bangsa tidak terlepas dari guru yang hebat. Ini merupakan tantangan bagi perjuangan guru dan komponen lembaga pendidikan.
Menciptakan guru hebat itu paling tidak ada lima langkah.
Pertama, guru harus meningkatkan kualitas pendidikannya sekaligus menambah wawasan
Kedua, guru harus meningkatkan daya juang yang tinggi sekaligus keikhlasan berkorban untuk kepentingan para muridnya.
Ketiga, guru harus dihargai dan dihormati oleh pemerintah dan masyarakat dan berikan kepercayaan kepada guru bahwa guru akan memberikan yang terbaik untuk muridnya
Keempat, berikanlah standar hidup yang cukup kepada semua guru apakah guru ASN PPPK dan honorer serta guru swasta
Kelima, seluruh warga Indonesia tidak lah layak untuk memberikan tindakan berlebihan hujatan atau kriminalisasi terhadap guru yang berlebihan karena guru insyaallah pasti memberikan ilmu pengetahuan yang bermanfaat untuk warga Indonesia.
“Harapan kita semua kesuksesan dan kebahagiaan kiranya dapat dipertanggungjawabkan dan dilakukan oleh guru Indonesia. Guru Indonesia dimana pun berada harus berjiwa besar dan berhati mulia dan terpuji dalam menyebarkan kebaikan dan mewarisi kebaikan. Guru terus berupaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan ilmunya untuk diberikan kepada para muridnya,” sebut Burhanuddin.
Lanjutnya, terakhir ada penomena akhir akhir ini bahwa beban administrasi guru cukup banyak sehingga administrasi menjadi fokus bagi guru sehingga proses pembelajaran tidak maksimal. Guru hebat juga bisa dibangun dengan memenuhi kebutuhan pembelajaran.
“Semoga Hari Guru Nasional Indonesia tahun 2025 dengan tema diatas membawa dampak positif untuk mencerdaskan kehidupan bangsa Indonesia hargailah guru karena guru itu salah satu yang memberikan ilmu pengetahuan bagi mu setinggi apapun kedudukan mu jabatan mu status sosial mu pasti tidak terlepas dari jasa guru mu. Semoga bermanfaat untuk Indonesia,” pungkasnya.(id18)












