MEDAN (Waspada): Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara H. Ahmad Qosbi, S.Ag, MM apresiasi kegiatan Bakti Sosial yang dilaksanakan Majelis Majelis Pandita Buddha Maitreya Indonesia (Mapanbumi) Provinsi Sumatera Utara, Rabu (13/3) di lobi Kanwil Kemenagsu.
Hadir, Kabag TU H Muhammad Yunus MA, Kabid Penyelenggara Budda Kanwil Kemenagsu Budi Sulistio, Kabid Penmad Erwin P Dasopang, Kabid Pakis H Muksin Batubara dan Kabid Urais H Muslim.
Lebih lanjut Ahmad Qosbi menyampaikan terima kasih pada pengurus Mapanbumi Sumut yang melaksanakan Bakti Sosial dan menyerahkan 100 paket sembako pada Kanwil Kemenagsu untuk diserahkan pada orang yang berhak menerimanya,” ucap Kakanwil.
Menurut Kakanwil Kemenagsu, Ahmad Qosbi, kegiatan tersebut rutin dilaksanakan Mapanbumi pada Bulan Suci Ramadhan. Ia berharap Bakti Sosial ini dapat mempererat dan penguat silaturahmi antarumat lintas agama.
“Ini merupakan silaturahmi yang baik. Dengan kegiatan ini diharapkan akan semakin memperkuat dan mempererat persaudaraan antar umat lintas agama di Sumatera Utara”, harap Kanwil.
Sedangkan Ketua Mapanbumi Sumatera Utara, Irwanto mengatakan kegiatan Bakti Sosial di lingkungan Kanwil Kemenag Sumut, rutin dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Besar Keagamaan seperti Perayaan Natal, Perayaan Deevapali, dan bulan Suci Ramadhan.
Ia mengatakan dengan hadirnya Mapanbumi dalam peringatan umat beragama tersebut, semakin memperkuat moderasi beragama di Sumatera Utara.
“Ini rutin kita laksanakan di setiap peringatan hari besar keagamaan dengan berbagi kepada saudara-saudara kita lintas agama di Sumatera Utara, yang sedang menyambut perayaan keagaamaan termasuk bulan Ramadhan,” ujarnya.(m22)
Waspada/ist
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara H. Ahmad Qosbi, S.Ag, MM menyerahkan paket baksos dari Majelis Majelis Pandita Buddha Maitreya Indonesia Provsu.
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.