Scroll Untuk Membaca

Medan

Kantor PT Mekar Belawan Dirampok

TERLIHAT dalam rekaman kamera Dua karyawan PT Mekar mengejar pelaku perampokan namun gagal. Waspada/Ist
TERLIHAT dalam rekaman kamera Dua karyawan PT Mekar mengejar pelaku perampokan namun gagal. Waspada/Ist
Kecil Besar
14px

MEDAN (Waspada): Aksi perampokan di kantor Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (MEKAR) di Jl. Paitan No 13 Kelurahan Belawan Bahagia Kecamatan Medan Belawan, Senin (17/7) sore terekam CCTV(Closed Circuit Television).

Dalam rekaman CCTV tersebut, terlihat seorang pria berpakaian kaos berwarna putih, membuka pagar dan memasuki Kantor Mekar serta masuk ke dalam ruangan dimana dua wanita pegawai mekar berada di dalam ruangan tersebut.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Kantor PT Mekar Belawan Dirampok

IKLAN

Tak lama kemudian, terdengar suara teriakan ‘maling-maling’ dari dalam ruangan Kantor Mekar itu.

Kapolsek Belawan, Kompol Henman Limbong, saat dikomfirmasi, Selasa (18/7) membenarkan kejadian tersebut.

“Iya pak, korban tadi malam sudah buat LP di Polsek. Lagi proses lidik, kerugiannya 30 Juta. Dan menurut korban pelaku yang masuk satu orang,” kata Kapolsek Belawan.

Kapolsek menjelaskan, pelaku membawa senjata tajam dan menodongkan sajam kepada pekerja di PT. Mekar.(m27)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE