Scroll Untuk Membaca

Medan

Mahasiswa FKIP UMSU
Beasiswa Ke Kroasia

Kecil Besar
14px

MEDAN (Waspada): Rektor Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), Prof. Dr. Agussani M.AP melepas mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) yang lolos dalam Program Indonesian International Student Mobility Award (IISMA) ke Kroasia.

Acara pelepasan ditandai dengan pemberian tali asih kepada Andika Zulham Wahyudi yang didampingi kedua orangtuanya di Kampus Utama UMSU, Sabtu (17/9). Turut hadir Wakil Rektor I, Prof.Dr. Muhammad Arifin Gultom, SH, M Hum, WR II, Prof. Dr. Akrim, MPd, serta Dekanat FKIP UMSU.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

IKLAN

Rektor UMSU Prof. Dr. Agussani mengaku bangga sekaligus bersyukur melepas mahasiswa terbaik dari FKIP UMSU yang lolos seleksi dalam program IISMA ke Kroasia. Andika Zulham Wahyudi, mahasiswa program studi Pendidikan Bahasa inggris UMSU dinyatakan lolos program IISMA setelah mengikuti beberapa tahapan seleksi yang sangat ketat.

Partisipasi UMSU dalam Program IISMA merupakan komitmen menyukseskan Program Pemerintah. Sebelumnya pada Tahun 2021 UMSU mengirim Shofia Rahmah Harahap, mahasiswa Fakultas Kedokteran ke Irlandia.

“Ini menjadi hasil terbaik dan menjadi contoh bagi mahasiswa UMSU lainnya bahwa mereka tidak kalah untuk berkompetisi dengan mahasiswa PTN/PTS terbaik di Tanah Air,” kata Rektor.Rektor juga memberikan apresiasi atas pendampingan yang dilakukan Lembaga Kantor Urusan Internasional (LKUI) UMSU dalam semua proses dari awal seleksi sampai pengurusan dokumen untuk keberangkatan. (m19)

Waspada/Ist

Andika Zulham Wahyudi dan orangtuanya.

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE