Medan

Mahasiswa Papua Sampaikan Aspirasi Ke Kasubbag Humas Dan Protokol DPRD Sumut

Mahasiswa Papua Sampaikan Aspirasi Ke Kasubbag Humas Dan Protokol DPRD Sumut
Kecil Besar
14px

MEDAN (Waspada.id): Kasubbag Humas dan Protokol DPRD Sumut M. Sofyan Tanjung didampingi staf Humas Protokol Umri, SE menerima silaturahmi Ikatan Mahasiswa Papua Sumatera Utara (IMPSU), di ruang kerjanya, Selasa (11/11/2025)

Dalam kesempatan itu, Ketua Ikatan Mahasiswa Papua Sumatera Utara, Aris Toteles Tellege, menyatakan bahwa kedatangannya ke DPRD Sumut guna menyampaikan rencana kegiatan Natal yang rencananya akan digelar pada 21 Desember 2025 di Medan

Scroll Untuk Lanjut Membaca

IKLAN

“Kami datang untuk audensi dan menyampaikan maksud tujuan kami, yakni, rencana kegiatan Natal di Medan. Melalui Pak Sofyan Kasubbag Humas kami minta dukungan dan arahannya agar kegiatan ini dapat di dukung oleh DPRD Sumut,” kata Aris Toteles Tellege.

Aris Toteles yang berasal dari Kabupaten Nabire, Provinsi Papua Tengah ini lebih jauh mengatakan, kegiatan Natal ini setiap tahun dilaksanakan, dan sejak tiga tahun dia di Kota Medan, kegiatan itu terus dilaksanakan.

“Tiap tahun acara Natal ini kita laksanakan, makanya, kami datang minta dukungan DPRD Sumut agar acara ini berjalan lancar dan sukses,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Natal, Richardus sangat berharap agar kegiatan Natal ini dapat didukung oleh DPRD Sumut. Meski belum ketemu Ketua DPRD, mereka minta melalui bapak Kasubbag Humas dan Protokol menyampaikan rencana kegiatan tersebut.

“Sama yang disampaikan Ketua Aris Toteles Tellege tadi, kami datang minta dukungan DPRD Sumut dalam acara Natal Ikatan Mahasiswa Papua di Kota Medan, rencana acaranya digelar pada 21 Desember 2025,” ujarnya menambahkan.

Menanggapi kedatangan silaturahmi Mahasiswa Papua tersebut, Kasubbag Humas dan Protokol DPRD Sumut, M.Sofyan mengatakan, apa yang disampaikan mereka akan diteruskan ke pimpinan.

“Kami hanya menampung aspirasi, nanti kami teruskan ke pimpinan dewan terkait rencana kegiatan Natal Mahasiswa Papua tersebut,” katanya singkat.

Sebelumnya, Jum’at (7/11), Kasubbag Humas Protokol ini ikut menerima aksi demo yang datang dari Aliansi Mahasiswa Papua (AMP).

Sofyan Tanjung mendampingi anggota DPRD Sumut, yakni, HM.Subandi dari Fraksi Gerindra, Mikail T.Parlindungan Purba dari fraksi Golkar dan Fajri Akbar dari Fraksi Demokrat. (m34)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE