MEDAN (Waspada): Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PC NU) Kota Medan melaksanakan Halaqah Fiqih Peradaban dengan tema Transformasi Pemikiran NU Menuju Kontekstualisasi Gerakan Jam’iyyah di Aula H Anif Kampus I UIN SU Jalan IAIN, Medan, Sabtu (21/12).
Ketua PC NU Kota Medan, H Sutan Sahrir Dalimunthe SAg. M.Ag menyampaikan, kegiatan ini merupakan bagian penting dari prinsip dasar Ahlussunnah wal Jama’ah (Aswaja) yang harus dilaksanakan warga Nahdlatul Ulama dalam kehidupan sehari-hari yaitu tawassuth, tawazun, tasamuh, dan i’tidal.
“NU aktif menegakkan kebenaran yang tidak mengenal ekstrem kiri maupun ekstrem kanan serta paham radikal yang tegak lurus dalam keadilan dan toleransi. Namun tetap menghargai perbedaan pendapat sebagai rahmat,” kata Sutan Sahrir didampingi Sekretaris Irham Jami’a Hasibuan SE.
Wakil Ketua PC NU Sutrisno M.Ag dalam sambutannya menyampaikan bahwa, halaqah merupakan tradisi NU untuk mengkaji berbagai hal penting yang terjadi di tengah umat yang membutuhkan kajian serta pandangan khusus dari ulama yang berkompeten di bidangnya, sehingga dapat menjadi pegangan kepada umat dalam kehidupan sehari-hari.
Menurut Sutrisno, kemajuan teknologi informasi yang bergerak sangat cepat cukup banyak mempengaruhi kebiasaan dan karakter manusia bahkan menimbulkan degradasi moral generasi bangsa sebagai akibat dari derasnya aruf informasi yang sudah sangat dekat dalam kehidupan umat.
Karena itu, ungkapnya kegiatan halaqah ini diharapkan dapat memberikan solusi terbaik terhadap berbagai persoalan keumatan yang terus berkembang tersebut dengan jalan keluar yang terbaik.
Kegiatan dihadiri yang mewakili Kapolrestabes Medan, mewakili Dandim 0201 Medan, tokoh masyarakat, tokoh agama dan undangan lainnya.
Walikota Medan diwakili Katim Bintal Setdako Medan, H Agus Mariono ketika membuka kegiatan itu menyampaikan, apresiasi Pemko Medan dan menyambut baik kegiatan karena berdampak positif bagi peningkatan wawasan warga NU terhadap persoalan keagamaan yang terus berkembang di masyarakat.
“Dukungan berbagai elemen masyarakat dan umat beragama sangat dibutuhkan, agar kolaborasi pembangunan yang sedang gencar-gencarnya dilaksanakan Pemko Medan baik fisik dan mental dapat tercapai dengan baik sesuai harapan kita bersama,” kata Agus seraya berharap masyarakat memiliki karakter yang cerdas dan maju secara lahir bathin terutama dalam menikmati serta mensyukuri pembangunan.
Dia berharap semoga materi yang disampaikan narasumber nantinya dapat memberikan pencerahan kepada masyarakat untuk Kota Medan yang lebih maju,” kata Agus.(m22)
Waspada/ist
Ketua PC NU Kota Medan, H Sutan Sahrir Dalimunthe SAg. M.Ag bersama pengurus dan undangan foto bersama.
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.