MEDAN (Waspada): Peringati Hari Kelahiran Mahatma Gandhi, Konsulat Jenderal India di Medan yang dipimpin oleh Shubham Singh menggelar tanam pohon bakau di Desa Saentis, Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang pada Sabtu (7/10).
Ini adalah upaya kolaborasi antara Konsulat Jenderal India di Medan dengan Pemerintah Sumatera Utara, termasuk Departemen Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Departemen Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan, dan Hortikultura, Departemen Perkebunan dan Peternakan, Departemen Kelautan dan Perikanan. Asosiasi Petani Bakau, dan mitra-mitra swasta, seperti Homemade Indonesia.
Dalam sabutannya, Konjen India Shubham Shing mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan guna memperingati Hari Kelahiran Mahatma Gandhi ke 154 tahun
“Hari ini kita berkumpul untuk memperingati hari ulang tahun mahatmagandi. Kegiatan yang dilaksnakan hari ini merupakan salah satu cara kita melestarikan lingkungan.
Ada sekitar 2000 Mangrove yang akan ditanam,’jelasnya.
Kegiatan ini berkolaborasi dengan Universitas Sari Mutiara dengan membawa mahasiswa pertukaran pelajarnya ikut serta turun menanam pohon mangrove langsung ke Desa Saentis itu.
Diharapkan dengan hadirnya mahasiswa dan pelajar ini mampu menjadikan mereka penggerak melestarikan lingkungan dan juga memahami nilai-nilai konservasi.
Sementara itu sebelumnya, Shubham Singh menambahkan Konsulat Jenderal India juga akan menggelar Hari Budaya India – Perayaan Keberagaman pada hari Minggu, 8 Oktober 2023 yang akan digelar l di Universitas Sari Mutiara dan Grand City Hall, memperkuat hubungan budaya dengan Indonesia.
Acara ini menampilkan Seminar Yoga dengan Naveen Meghwal, Direktur Pusat Kebudayaan Swami Vivekananda (ICCR), Bali, yang menawarkan “Yoga Untuk Semua,” “Yoga untuk Wanita,” dan “Yoga untuk Pikiran dan Jiwa.”
Secara bersamaan, Workshop Tari Odissi dengan Pravata Kumar Swain dari India, juga Direktur Nrutya Naivedya, berlangsung di universitas, diikuti oleh penampilan Tari Odissi yang memukau di Hotel Grand City Hall di Medan.
Selain itu, Workshop Mehndi yang dipimpin oleh Seniman Henna Profesional Medan, Jayanti Mehendi, juga dilaksanakan di universitas.
Keberhasilan acara-acara ini dimungkinkan berkat dukungan dari sponsor, Universitas Sari Mutiara, Grand City Hall, Kamalini Yoga Studio, Indodes, Jayanti Mehendi, Livinwell-Shinon, Supplier Bubuk Kota Medan, Nirvana, Kelas Fitness, Yayasan Kampoeng Serdang Beradat, dan mitra media terhormat.(cbud)