Scroll Untuk Membaca

MedanPendidikan

Sejak 2023, USM Indonesia Menangkan Hibah Kemdikbud Ristek

Kecil Besar
14px

Sejak 2023, USM Indonesia Menangkan Hibah Kemdikbud Ristek

MEDAN (Waspada): Universitas Sari Mutiara (USM) Indonesia kembali menggelar wisuda gelombang kedua untuk 722 lulusan. Prosesi wisuda berlangsung di gedung MICC Jl. Gagak Hitam, Medan, Jumat (11/10). Lulusan USM Indonesia yang diwisuda terdiri dari S1 Hukum 34 orang, S1 Farmasi 463 orang, D3 Keperawatan 36 orang, D3 Kebidanan 25 orang, D3 Analisa Farmasi dan Makanan 17 orang, D3 Teknologi Laboratorium Medis 110 orang, D3 Teknologi Elektro-Medis 37 orang. Pada kesempatan itu, Rektor USM Indonesia Dr. Ivan Elisabeth Purba, MKes menyatakan komitmennya untuk meningkatkan kualitas pendidikan sehingga menghasilkan lulusan yang unggul dan berdaya saing global. Karenanya, USM Indonesia terus melakukan penguatan kapasitas dosen dan tenaga kependidikan. Saat ini, sebanyak 31 dosen USM Indonesia telah berpendidikan S3. Kemudian, 10 dosen lainnya sedang mengikuti pendidikan S3. “Kita harapkan dosen yang memiliki gelar doktor akan bertambah sesuai Indikator Kinerja Utama (IKU) USM Indonesia,” ujarnya. Salah satu prestasi yang membanggakan, yakni dosen Prodi Farmasi USM Indonesia berhasil meraih 1st Olympic Competition Nasional yang diselenggarakan Universitas Pelita Harapan. Selain itu, kata Dr. Ivan, USM Indonesia terus melakukan gebrakan berupa penguatan pembelajaran. Sejak tahun 2023, USM Indonesia memenangkan hibah Program Kompetisi-Kampus Merdeka (PKKM) dari Kemdikbud Ristek. Program ini menguatkan pengembangan sistem informasi MBKM, peningkatan implementasi magang dan studi independen. Kemudian, Fakultas Vokasi USM Indonesia melaksanakan Academic Exchange ke College Of Health Science Laos. Sejak tahun 2017, USM Indonesia mendapat kepercayaan dari pemerintah untuk menyelenggarakan program RPL, terutama SDM Kesehatan. Di Tahun Akademik 2024/2025, USM Indonesia menerima 25 mahasiswa asing dari Timor Leste untuk menempuh pendidikan sarjana dan magister. Dalam penguatan di bidang penelitian dan pengabdian pada masyarakat, lanjut Dr. Ivan, USM Indonesia memperoleh hibah sebanyak tiga judul penelitian fundamental dari Direktorat Riset, Teknologi dan PKM Kemdikbud. USM Indonesia juga meraih hibah sebanyak satu judul penelitian terapan dari Direktorat Riset, Teknologi dan PKM Kemdikbud Ristek. Selain itu, USM Indonesia memperoleh hibah sebanyak tiga judul penelitian dasar dosen pemula dari Direktorat Riset, Teknologi dan PKM Kemdikbud. USM Indonesia juga tercatat sebagai pemenang hibah riset kolaborasi dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Prestasi lainnya, USM Indonesia memperoleh hibah Pemberdayaan Kemitraan Masyarakat (PKM) sebanyak tujuh judul dari Direktorat Riset, Teknologi dan PKM Kemdikbud. Ada juga hibah Inovokasi Program Pengembangan Produk Ekspor dari Direktorat Riset, Teknologi dan PKM Kemdikbud. Dalam penguatan Bidang Kemahasiswaan, kata Dr. Ivan, USM Indonesia meraih hibah Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) tahun 2024 sebanyak 1 judul. USM Indonesia menjadi pemenang kedua pada Turnamen Pekan Olahraga Kota Medan XIV dan meraih prestasi pada Pekan Seni Mahasiswa Sumatera Utara. Prestasi lainnya yang diraih USM Indonesia yakni pada Pekan Olahraga Nasional (PON) Cabang Olahraga Gateball. Lalu, menjadi pemenang ketiga Olimpiade Akuntasi Tingkat Nasional. “USM Indonesia memperoleh beasiswa dari Pemko Medan dan Pemprovsu untuk mahasiswa berprestasi,” demikian Dr. Ivan.(m09/B)

Sejak 2023, USM Indonesia Menangkan Hibah Kemdikbud Ristek

Waspada/ist
Prosesi wisuda gelombang kedua yang digelar USM Indonesia di gedung MICC, Jumat (11/10).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE