Soal Lampu Pocong Jadi Proyek Gagal: Bobby Bersikap Tegas

  • Bagikan
Soal Lampu Pocong Jadi Proyek Gagal: Bobby Bersikap Tegas

DELISERDANG (Waspada): Partai Gerindra Sumut menyebut Wali Kota Medan Bobby Nasution berikap tegas terkait proyek lampu jalan di Medan. Bobby dinilai tegas karena menghentikan proyek lampu yang dinilai pengerjaannya tidak sesuai kontrak.

“Yang pasti dalam hal ini kita melihat Wali Kota Medan sudah bertindak tegas. Proyek yang terus menjadi perbincangan publik ini beliau tindak langsung dengan menghentikannya,” kata Sekretaris Gerindra Sumut, Sugiat Santoso (foto) kepada Waspada di Kuala Namu Internasional Airport (KNIA), Rabu (17/5/2023).

Kata Sugiat, Bobby sebenarnya bisa saja mendiamkan proyek ini sehingga terus berjalan di tengah berbagai kritikan yang datang. Namun, sebutnya, Bobby memilih untuk mengambil tindakan tegas untuk menghentikan proyek.

‘”Berarti Bobby di sini mendengar aspirasi masyarakat yang selama ini menyampaikan kritikan soal proyek lampu jalan ini,” sambungnya.

Bobby, lanjut Sugiat, juga menunjukkan tidak menerima fee dari proyek lampu jalan ini. Karena tidak menerima fee itu yang menjadi dasar Bobby berani bersikap tegas.

“KKalau dapat fee lah kita bilang, kan enggak mungkin ini dihentikan. Itu lah kenapa saya bilang, dalam kasus ini Bobby menunjukkan dia bersih sehingga berani mengambil tindakan,” tuturnya.

Sugiat pun berharap agar kepala daerah lain khususnya di Sumatera Utara dapat meniru langkah Bobby menghentikan proyek yang dinilai gagal. “Hal ini semua karena pelaksanaan proyek yang menggunakan APBD, uang rakyat, sehingga harus benar-benar digunakan dengan baik,” pungkasnya.(a13/C)


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *