MEDAN (Waspada.id): Universitas Sumatera Utara (USU) resmi membuka pendaftaran International Undergraduate Program (IUP) Tahun Akademik 2026/2027. Program sarjana internasional ini dibuka untuk sembilan program studi (prodi) dan dapat diikuti oleh Warga Negara Indonesia (WNI) maupun Warga Negara Asing (WNA).
IUP USU merupakan program pendidikan sarjana dengan kurikulum berstandar internasional yang dirancang untuk meningkatkan daya saing global mahasiswa. Proses pembelajaran dilaksanakan dengan menggunakan bahasa pengantar Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia, serta didukung oleh pengalaman akademik internasional.
Melalui program ini, mahasiswa diwajibkan mengikuti program internasionalisasi yang dirancang oleh Universitas di luar negeri selama satu hingga dua semester pada universitas mitra USU. Biaya program internasional tersebut berada di luar Uang Kuliah Tunggal (UKT), namun hasil pembelajaran yang diperoleh akan diakui secara akademik oleh USU.
Wakil Rektor I USU Prof. Edy Ikhsan mengatakan, pembukaan IUP merupakan bagian dari komitmen USU dalam memperkuat internasionalisasi pendidikan tinggi dan menyiapkan lulusan yang mampu bersaing di tingkat global. “Melalui IUP , USU ingin menghadirkan lingkungan akademik yang bertaraf internasional dan membekali mahasiswa dengan kompetensi global, baik dari sisi akademik maupun pengalaman internasional,” ujar Prof. Edy Ikhsan.
Pada tahun ini, USU membuka IUP untuk sembilan program studi sarjana yang tersebar di beberapa fakultas, yakni Teknik Industri, Teknik Mesin, Teknik Kimia, Arsitektur, Manajemen, Akuntansi, Ilmu Hukum, Ilmu Komputer, dan Teknologi Informasi.
Pendaftaran IUP USU terbuka bagi lulusan SMA/MA/SMK atau sederajat tahun 2024, 2025, dan 2026 dengan batas usia maksimal 22 tahun. Calon peserta juga diwajibkan memiliki sertifikat kemampuan Bahasa Inggris dari lembaga resmi, seperti TOEFL, TOEP, IELTS, atau sertifikat lain yang diakui.
IUP USU menyediakan dua jalur seleksi, yaitu Academic Track Record dan Admission Test. Untuk jalur Academic Track Record, pendaftaran dibuka mulai 2 Februari hingga 31 Maret 2026 dengan biaya pendaftaran sebesar Rp800.000 per orang. Tahapan seleksi akan berlangsung pada 1–10 April 2026, pengumuman hasil seleksi pada 12 April 2026, dan registrasi ulang pada 13–20 April 2026. Perkuliahan dijadwalkan mulai 18 Agustus 2026, sementara jadwal Admission Test akan diumumkan kemudian.
Besaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) untuk mahasiswa IUP USU berada pada kisaran Rp17 juta hingga Rp19 juta per semester, tergantung program studi yang dipilih. Selain itu, mahasiswa juga dikenakan Iuran Pengembangan Institusi (IPI) sebesar Rp30 juta.
Informasi lengkap mengenai pendaftaran International Undergraduate Program (IUP) Universitas Sumatera Utara dapat diakses melalui laman resmi https://penerimaan.usu.ac.id.(wsp.id)











