MEDAN (Waspada): Kediaman pribadi Edy Rahmayadi, di Taman Edukasi Cakra, Desa Panah, Kecamatan Delitua, Jumat (21/6), didatangi warga jemaat HKBP Resort Garoga, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput).
Selain bersilaturahmi, kedatangan mereka yang dipimpin Pdt. Marhehe S. Pasaribu itu, adalah untuk mengucapkan terimakasih. Karena, saat menjabat Gubsu periode 2018-2023, Edy Rahmayadi, telah memperbaiki jalan di daerah mereka.
Rombongan jemaat HKBP Resort Garoga tersebut, langsung diterima Edy Rahmayadi. Usai melakukan olahraga pagi, Edy Rahmayadi, langsung mengajak pendeta dan rombongan yang sudah menunggunya, sarapan bersama. “Ayo sarapan dulu kita,” ajak mantan Pangkostrad tersebut dengan akrab.
Sambil sarapan, tampak mereka berbincang santai. “Ayo makan yang banyak ya. Eh jauh-jauh datang dari Garoga ini, apa cerita,” ujar Edy Rahmayadi.
Pdt. Marhehe Pasaribu, yang hadir bersama sejumlah pengurus gereja lainnya, menyampaikan salam warga jemaat HKBP Garoga kepada Edy Rahmayadi. Mereka menilai, Edy Rahmayadi, telah sukses memimpin Provinsi Sumut sampai akhir periode.Terlebih, karena perhatian Edy Rahmayadi, atas pembangunan infrastruktur jalan Garoga, persisnya ruas jalan Pangaribuan-Garoga. “Terimakasih pak, sudah memperbaiki jalan rusak Garoga. Kami selaku warga di sana merasakan betul manfaatnya,” ujarnya.
Pdt. Marhehe juga merasa senang, karena berkesempatan diterima langsung oleh Edy Rahmayadi. Selama ini sosok suami Nawal Lubis itu, hanya diketahui dari layar televisi, maupun dari berita media. “Semoga apa yang bapak cita-citakan kiranya diberkati Tuhan,” tambahnya.
Dalam kunjungan silaturahmi yang penuh keakraban itu, Pdt. Marhehe juga menyampaikan permohonan untuk membantu pembangunan Rumah Dinas Pendeta dan Kantor HKBP Resort Garoga. “Kebetulan sampai saat ini pembangunannya masih berjalan, dan kami sudah beberapa kali kunjungan ke gereja-gereja di Medan dalam rangka penggalangan, dana sambil jualan kopi asli Garoga pak,” sebutnya.
Adapun Edy Rahmayadi menyampaikan titip salamnya kepada seluruh warga Kecamatan Garoga. Dia memohon maaf, karena belum dapat mengunjungi warga secara langsung. Tidak lupa, dia meminta warga, turut merawat jalan Garoga yang telah dibangun tersebut. “Yok sama-sama kita jaga ya,” ujarnya.
Secara khusus, kepada Pdt. Marhehe, Edy Rahmayadi memintanya untuk terus bersemangat melakukan tugas pelayanan kepada jemaat. Terlebih soal penyakit masyarakat, seperti Narkoba dan perjudian, dimintanya agar semua ikut memberantas. “Karena warga gereja yang semakin meningkat imannya, rajin beribadah adalah pasti orang baik, sehingga bisa turut berpartisipasi mendukung program pembangunan,” sebutnya. (m07)
Waspada/Ist
Gubsu periode 2018-2023 Edy Rahmayadi, foto bersama Pdt. Marhehe S. Pasaribu, dan pengurus Gereja HKBP Resort Garoga, Kabupaten Taput, di Taman Edukasi Cakra, Kecamatan Delitua, Kabupaten Deliserdang.