Scroll Untuk Membaca

Olahraga

Askab PSSI Paluta Seleksi Pemain Hadapi Liga 3

Askab PSSI Paluta Seleksi Pemain Hadapi Liga 3
Kecil Besar
14px

MEDAN (Waspada): Di tengah ketidakpastian kapan bergulirnya kompetisi Liga 3 PSSI, Askab PSSI Padang Lawas Utara mulai melaksanakan seleksi berjalan sejak Minggu (04/12/2022) di lapangan GOR Gunung Tua.

Sekitar 30 puluhan lebih pemain kelahiran 2001 ke atas dipanggil dari berbagai Klub di wilayah Paluta. Seleksi langsung dipimpin Ketua Askab Paluta yang juga pelatih kepala dengan sertifikat C AFC Abu Daud Siregar dan Asisten Pelatih Sarwedi Harahap. Askab Paluta nanti akan turun atas nama Saba Bangunan United Paluta, salah satu klub Liga 3 PSSI yang beralamat di Jl Nagasati ujung Gunung Tua.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Askab PSSI Paluta Seleksi Pemain Hadapi Liga 3

IKLAN

Turut menyempatkan diri hadir pada pembukaan seleksi tersebut di kampung halamannya Wakil Ketua Asprov PSSI Sumut yang juga pemilik Klub SBU Paluta Prof Dr dr Fidel Ganis Siregar sebagai salah satu tokoh sepakbola berdarah Paluta yang juga Sekretaris Universitas Sumatera Utara.

Askab PSSI Paluta Seleksi Pemain Hadapi Liga 3

Dalam arahannya mantan kiper PSMS Jt di era 83 bersama dengan anak Kampung Sipiongot, Paluta yang berkirprah di Universitas Negeri Medan, Dr Basyaruddin Daulay, menyampaikan agar jangan pernah lagi terjadi Askab PSSI Paluta absen dalam kompetisi resmi PSSI liga 3 yang diikuti seluruh klub dari Sabang sampai Merauke ini .

Prof Fidel juga menekankan agar seluruh generasi muda pesepakbola Paluta yang mengikuti seleksi ini untuk serius disiplin dan bermotivasi tinggi untuk berpartisipasi menjaga kebanggaan daerah dan semoga kelak bisa menjadi pemain yang juga bisa membela Sumatera Utara di Persepakbolaan Nasional.

Pada kesempatan ini hadir pula Sekretaris Dispora Kab Paluta Parulian Harahap, Sekretaris Askab PSSI Paluta Dedi Siregar, bendaharawan Askab PSSI Paluta Armada Siregar, beberapa tokoh masyarakat dan wasit yang memimpin pertandingan dalam seleksi ini Tia Wahyudi Simamora. (rel)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE