Olahraga

Benfica vs Real Madrid: Laga Spesial Mourinho dan Arbeloa

Benfica vs Real Madrid: Laga Spesial Mourinho dan Arbeloa
Kecil Besar
14px


Jose Mourinho bakal beradu taktik dengan Alvaro Arbeloa dalam laga Benfica vs Real Madrid. AFP

MADRID (Waspada.id): Pertemuan Benfica vs Real Madrid di Liga Champions akan menjadi laga spesial Jose Mourinho melawan mantan anak asuhannya, Alvaro Arbeloa.

Duel Benfica vs Real Madrid akan berlangsung di Stadion da Luz, Kamis (29/1) dini hari WIB. Pelatih kawakan, Mourinho akan menghadapi mantan anak didiknya, Arbeloa yang berstatus pelatih interim Los Blancos.

Mourinho pernah melatih Real Madrid di mana Arbeloa jadi anak didiknya. Pertemuan ini akan menjadi reuni emosional kedua sosok yang kini menjadi juru taktik di kubu berlawanan.

Mourinho yang melatih Madrid dari 2010 hingga 2013, punya kenangan bagus tentang Arbeloa. Mantan bek Los Blancos itu dinilai Mou sebagai pemain favorit meski bukan yang paling populer.

“Arbeloa adalah anak didik saya. Dia bukan hanya mantan pemain saya, tapi salah satu pemain favorit secara pribadi,” kata Mourinho dalam konferensi pers jelang laga dikutip Reuters.

“Dia bukan pesepakbola terbaik yang pernah saya latih di Madrid, tapi dia adalah salah satu orang terbaik. Dia adalah orang terakhir yang akan saya beri tekanan,” ujar Mou menambahkan.

Menjawab pertanyaan soal minimnya pengalaman Arbeloa sebagai pelatih yang mungkin jadi kelemahan, Mourinho membantahnya.

“Arbeloa bisa melatih klub mana pun di dunia, dan saya ingin dia sukses di Real Madrid. Kecuali untuk pertandingan besok,” ujarnya.

Benfica dan Real Madrid sama-sama berambisi raih kemenangan demi mengamankan asa lolos ke babak playoff Liga Champions.

Benfica saat ini berada di urutan ke-29 klasemen dengan 6 poin, berjarak dua angka dari Olympiacos di posisi ke-24 atau batas akhir tim zona play-off.

Sementara Madrid di peringkat ketiga dengan 15 poin, tepat di bawah Arsenal dan Bayern Munchen yang sudah mengunci tiket ke babak 16 besar. (id08/rtr)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE
Olahraga

Napoli terancam tersingkir dari Liga Champions. Reuters JAKARTA (Waspada.id): Liga Champions memasuki matchday kedelapan pada Kamis (29/1) dini hari WIB. Setidaknya tiga tim besar terancam tersingkir. Walau Liga Champions saat…