Olahraga

Calon Pelatih Timnas Belum Mengerucut

Calon Pelatih Timnas Belum Mengerucut
Kecil Besar
14px


JAKARTA (Waspada.id): Ketua Umum PSSI Erick Thohir (foto) menyampaikan bahwa proses penentuan calon pelatih tim nasional sepakbola Indonesia masih berjalan dan belum mengerucut pada satu nama tertentu.

“Belum. Nanti ada prosesnya,” kata Erick Thohir di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (25/11).
Dia menjelaskan penentuan pelatih akan melalui proses seleksi, termasuk wawancara oleh Exco (Komite Eksekutif) PSSI. Menurutnya, penentuan pelatih tidak perlu dilakukan secara tergesa-gesa karena agenda timnas berikutnya baru akan berlangsung pada Maret tahun depan.

“Kita tidak perlu buru-buru karena memang kan yang namanya ke depan itu nanti baru bulan Maret,” ucap dia.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

IKLAN

Erick mengatakan belum ada nama yang dipastikan menjadi kandidat kuat, termasuk kemungkinan pelatih dari Belanda maupun sejumlah nama lain yang disebutkan publik, seperti Giovanni Van Bronckhorst. “Belum,” kata dia.

Terkait kedatangan mantan pelatih tim nasional Uzbekistan Timur Kapadze ke Indonesia, Erick mengatakan dirinya belum menjalin komunikasi dengan yang bersangkutan. “Ke saya enggak ada (komunikasi),” ucap Erick.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI Yunus Nusi meminta publik untuk bersabar dengan pelatih kepala timnas Indonesia yang baru, yang hingga kini belum diumumkan setelah pemecatan Patrick Kluivert pada bulan lalu.

Dalam jumpa pers di GBK Arena, Jakarta, Kamis (20/11), Yunus meminta publik untuk memberikan kesempatan pihaknya mendalami kelima nama kandidat yang sudah didapatkan.

“PSSI saat ini sementara memproses lima calon pelatih timnas senior. Berikan kesempatan kepada kami untuk menggodok itu,” kata Yunus.

“Beberapa hal menjadi pertimbangan karena belum ada kepastian dari kelima ini siapa yang kita pilih,” kata dia.

Yunus juga meminta publik paham alasan pihaknya tak mengungkap siapa nama-nama kelima kandidat pelatih tersebut.

Rumor-rumor di media sosial banyak menyebut mantan pelatih timnas Irak Jesus Casas dan juga mantan pelatih timnas Uzbekistan Timur Kapadze menjadi kandidat kuat untuk menjadi pelatih Indonesia yang baru. (id08/ant)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE
Olahraga

PELATIH PSMS Kas Hartadi memberikan keterangan pers. Waspada/Ist Scroll Untuk Lanjut Membaca IKLAN MEDAN (Waspada.id): PSMS Medan akan menjamu PSPS Riau dalam laga lanjutan Liga 2 Indonesia di Stadion Utama…

Olahraga

JAKARTA (Waspada.id): Marselino Ferdinan resmi dimainkan timnas U-22 Indonesia dalam SEA Games 2025 Thailand pada Desember setelah Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji mengungkapkan komunikasi pihaknya dengan klub Marselino, AS…

Olahraga

PELATIH dan pemain Persiraja Banda Aceh saat memaparkan kesiapan tim menghadapi Sumsel United di Banda Aceh, Senin (17/11). Antara Scroll Untuk Lanjut Membaca IKLAN 🔗 Baca Juga Persiraja Tak Ingin…

Olahraga

Antara Scroll Untuk Lanjut Membaca IKLAN JAKARTA (Waspada.id): Pelatih Timnas Indonesia U17, Nova Arianto (foto) diberi kesempatan oleh PSSI untuk promosi melatih Timnas Indonesia U20. Ketua Umum PSSI Erick Thohir…

Olahraga

PEMAIN PSMS menjalani latihan intensif, Rabu (12/11), jelang menghadapi Persekat Tegal dalam pertandingan Liga 2 Indonesia di Stadion Yos Sudarso Tegal, Kamis (13/11) sore. Waspada/Ist Scroll Untuk Lanjut Membaca IKLAN…