Scroll Untuk Membaca

OlahragaOtomotif

CBR Series Melesat Kencang, Sapu Bersih Podium Pertama ARRC Sepang

CBR Series Melesat Kencang, Sapu Bersih Podium Pertama ARRC Sepang
Kecil Besar
14px

JAKARTA (Waspada): Astra Honda Racing Team (AHRT) kembali menorehkan hasil membanggakan di ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) 2025 seri Sepang, Malaysia.

Pada Race 1 yang digelar Sabtu, 31 Mei 2025, CBR series sukses mengantarkan Fadillah Arbi Aditama dan M. Adenanta Putra mengibarkan bendera Merah Putih dari podium pertama kelas AP250.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

IKLAN

Para pebalap AHRT menunjukkan performa impresif dengan melesat kencang di lintasan, mengandalkan keunggulan motor CBR series di berbagai kelas yang diikuti.

Pada kelas Asia Production 250cc (AP250), Fadillah Arbi Aditama memulai balapan dari posisi tujuh, bersaing ketat dengan pebalap lain hingga berhasil memimpin sejak lap ketiga.

Meski mendapat tekanan dari rival-rivalnya, Arbi berhasil mempertahankan posisi hingga finis, memperkokoh puncak klasemen dengan 75 poin.

Rekan setimnya, Davino Britani, yang menjalani musim perdananya, finis ketujuh dan menempati posisi ketiga klasemen dengan 32 poin.

Pada kelas Supersport 600cc (SS600), M. Adenanta Putra memulai balapan dari posisi keenam dan tampil maksimal dengan start yang impresif. Ia tampil dengan penuh perjuangan hingga berhasil meraih posisi pertama, membawanya ke puncak klasemen sementara dengan 66 poin.

“Alhamdulillah, di race 1 ini saya mampu tampil maksimal hingga bisa memenangkan balapan. Posisi start sebetulnya kurang ideal, tapi saya mampu melakukan start dengan baik hingga bisa berada di rombongan depan. Ketatnya persaingan membuat saya kesulitan, tetapi saya berusaha untuk tetap fokus dan tenang. Pada akhirnya, di tikungan terakhir saya mampu melakukan overtake pada pimpinan lomba dan berhasil menyentuh garis finish di posisi pertama. Pada race 2, saya akan kembali berusaha untuk meraih kemenangan kembali untuk Indonesia,” ucap Adenanta.

Herjun Atna Firdaus dan Rheza Danica Ahrens juga menunjukkan progres positif, finis di posisi ke-8 dan ke-15, serta menduduki peringkat ke-8 dan ke-10 klasemen.

“Saya belum mampu meraih poin di race 1. Sebetulnya saya sudah memulai balapan dengan baik, dan mampu mengikuti rombongan untuk memperebutkan podium. Namun, menjelang akhir race, saya melakukan kesalahan hingga harus terjatuh. Hasil yang akan saya jadikan pelajaran berharga dalam menghadapi race 2. Semoga saya mampu tampil maksimal dan meraih podium. Mohon doa dan dukungannya,” ucap Rheza.

Di kelas Asia Superbike 1000cc (ASB1000), Andi Farid Izdihar memulai balapan dari posisi keenam dan menunjukkan performa yang stabil. Ia berhasil finis di posisi ke-6, mengumpulkan 27 poin dan menempati posisi ketujuh klasemen sementara.

Hasil ini mengukuhkan posisi AHRT sebagai kekuatan dominan di ARRC 2025 dan menegaskan daya saing pebalap Indonesia di kancah internasional. AHRT siap melanjutkan perjuangan di Race 2, Minggu 1 Juni 2025, untuk terus mengibarkan semangat Merah Putih di sirkuit dunia.

“Selepas start sebetulnya saya sudah mampu berada di rombongan depan. Perlahan tapi pasti saya mampu maju ke posisi 2. Namun, kesalahan yang saya lakukan di lap terakhir harus saya bayar mahal dengan hilangnya posisi 2 dan hanya mampu finish di posisi ke 6. Di race 2, saya akan kembali berusaha untuk bisa meraih kemenangan untuk Indonesia,” ujar Andi Gilang. (m18)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE
Otomotif

Waspada/Ist Scroll Untuk Lanjut Membaca IKLAN MEDAN (Waspada.id): Sebagai bentuk dukungan nyata kepada para driver ojek online (Ojol) dalam menjaga performa motor Honda, 50 outlet Astra Honda Authorized Service Station…

Otomotif

MEDAN (Waspada.id): Menjelang peringatan Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada 28 Oktober 2025, PT Indako Trading Coy sebagai main dealer Honda di wilayah Sumatera Utara kembali memberikan kemudahan bagi para…

Otomotif

MEDAN (Waspada.id): Merawat sepeda motor agar tetap dalam kondisi prima tidak cukup hanya dengan mencuci dan mengisi bahan bakar secara rutin. Salah satu kunci utama menjaga performa motor adalah melakukan…