Rakhmawansyah Wahfar, ST resmi terpilih sebagai Ketua Umum Pengprov Indonesia Woodball Association (IWbA) Aceh periode 2025–2029. Waspada.id/Ist
BANDA ACEH (Waspada.id): Rakhmawansyah Wahfar, ST atau yang akrab disapa Iwan Wahfar resmi terpilih sebagai Ketua Umum Pengprov Indonesia Woodball Association (IWbA) Aceh periode 2025–2029.
Ia terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Provinsi (Musprov) IWbA Aceh Tahun 2025 yang berlangsung di Aula Asrama Mahasiswa Universitas Syiah Kuala, Darussalam, Banda Aceh, Minggu (9/11/2025).
Pemilihan berlangsung tanpa voting setelah seluruh peserta Musprov, termasuk 14 Ketua Umum IWbA kabupaten/kota di Aceh, menyatakan dukungan penuh kepada Iwan Wahfar.
Usai terpilih, Iwan menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas kepercayaan yang diberikan kepadanya. “Saya berterima kasih atas amanah ini. Saya berharap doa dan dukungan dari seluruh Pengkab dan Pengkot agar kita bisa bersama-sama memajukan prestasi woodball Aceh menjadi lebih baik lagi,” ujarnya.
Iwan menegaskan langkah awal kepengurusannya adalah melakukan konsolidasi internal, memperkuat koordinasi dengan Pengkab/Pengkot, serta membuka kolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan olahraga di Aceh.
“Sesuai tema Musprov kita kali ini, ‘Bersatu Kita Bisa’, InsyaAllah kita optimistis prestasi woodball Aceh akan gemilang di tingkat nasional maupun internasional,” tegasnya.
Ketua Umum PB IWbA Aang Sunadji yang berhalangan hadir menyampaikan pesan tertulis melalui Sekretaris Umum Pengprov IWbA Aceh.
Ia menyebut, Aceh memiliki potensi besar untuk melahirkan atlet woodball nasional. “Saya yakin akan lahir atlet woodball dari Aceh, karena semangat juang pengurus dan atlet di sini luar biasa,” ujarnya.
Musprov IWbA Aceh dibuka secara resmi oleh Wakil Ketua I KONI Aceh, H. Teuku Rayuan Sukama, yang berharap pengurus baru dapat memperjuangkan agar cabang woodball dapat dipertandingkan di PON NTT–NTB 2028 serta fokus pada program pembinaan jangka panjang.
Dengan terpilihnya Iwan Wahfar secara aklamasi, IWbA Aceh diharapkan semakin solid dan mampu melahirkan atlet berprestasi yang membawa nama Aceh di level nasional maupun internasional. (id64)












