Olahraga

Klasemen Liga Europa: Lyon, Aston Villa Lolos 16 Besar

Klasemen Liga Europa: Lyon, Aston Villa Lolos 16 Besar
Kecil Besar
14px

Penyerang sayap Aston Villa Jadon Sancho (kanan) merayakan keberhasilannya mencetak gol ke gawang Fenerbahce pada pertandingan Liga Europa di Stadion Sukru Saracoglu, Istanbul, Kamis (22/1/2026) waktu setempat. avfc.co.uk

MADRID (Waspada.id): Lyon dan Aston Villa memastikan diri lolos secara otomatis ke babak 16 besar Liga Europa setelah kedua tim tersebut menempati dua posisi teratas klasemen sementara Liga Europa dengan masing-masing 18 poin dari tujuh pertandingan.

Perolehan poin yang kini dimiliki oleh Lyon dan Aston Villa tak akan mungkin terkejar oleh peringkat kesembilan yang kini memiliki 14 poin dari tujuh laga, demikian catatan UEFA.

Lyon menempati peringkat pertama klasemen sementara fase liga Liga Europa dengan setelah mengalahkan Young Boys dengan skor 1-0 di Stadion Wankdorf, Bern.

Pada pertandingan ini Lyon meraih kemenangan atas Young Boys berkat gol yang dicetak oleh Ainsley Maitland-Niles ketika waktu tambahan babak pertama, tepatnya di menit 45+1.

Berkat kemenangan ini, Lyon memastikan diri lolos otomatis ke babak 16 besar Liga Europa setelah kini menempati peringkat pertama klasemen sementara fase liga Liga Europa dengan 18 poin dari tujuh laga.

Sementara itu, Aston Villa mengemas kemenangan tipis 1-0 ketika bertandang ke markas Fenerbahce di Stadion Sukru Saracoglu, Istanbul.

Pada pertandingan ini kemenangan Aston Villa atas Fenerbahce hadir berkat gol dari Jadon Sancho pada menit ke-25 setelah menerima umpan Matty Cash.

Kemenangan ini membuat Aston Villa menempati posisi ketiga klasemen sementara fase liga Liga Europa dengan 18 poin dari tujuh pertandingan, dipastikan lolos ke 16 besar dengan menyisakan satu pertandingan.

Selanjutnya peringkat ketiga klasemen sementara fase liga Liga Europa ditempati oleh SC Freiburg dengan 17 poin dari tujuh laga setelah mengalahkan Maccabi Tel-Aviv 1-0. (Id08/rtr)

Klasemen Liga Europa

NoTimMainSGPoin
1Lyon71118
2Aston Villa7718
3SC Freiburg7717
4Midtjylland7816
5Braga7616
6AS Roma7715
7Ferencvaros7515
8Real Betis7514
9Porto7414
10Genk7313
11Crvena Zvezda7113
12PAOK7512
13VfB Stuttgart7512
14Celta Vigo7412
15Bologna7412
16Nottingham Forest7411
17Viktoria Plzen7411
18Fenerbahce7311
19Panathinaikos7211
20Dinamo Zagreb7-210
21Lille729
22Brann7-19
23Young Boys7-59
24Celtic7-49
25Ludogorets7-47
26Feyenoord7-36
27Basel7-36
28RB Salzburg7-46
29FCSB7-76
30Go Ahead Eagles7-86
31Rangers7-74
32Sturm Graz7-74
33Nice7-73
34Utrecht7-81
35Malmo7-101
36Maccabi Tel-Aviv7-171
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE
Olahraga

BILBAO (Waspada): Manajer Ange Postecoglou menyatakan masih sangat lapar melanjutkan proyek pembangunan Tottenham Hotspur setelah menjuarai Liga Europa 2024/2025. Spurs mengakhiri puasa gelar selama 17 tahun di Stadion San Mames,…

Olahraga

BILBAO (Waspada): Manajer Ruben Amorim (foto kanan), menjadikan momen final Manchester United di Liga Europa 2024/2025 melawan Tottenham Hotspur sebagai pengobat rasa frustrasinya atas kegagalan di liga domestik. The Red…

Olahraga

MANCHESTER (Waspada): Winger Nicholas Williams Arthuer atau biasa dipanggil Nico Williams (foto), masih yakin Athletic Bilbao mampu membalas kekalahannya atas Manchester United pada laga semifinal Liga Europa 2024/2025. “Kami ketinggalan…