Olahraga

Official AJWC Kagumi Keindahan Danau Toba

Official AJWC Kagumi Keindahan Danau Toba
Tito, 23, warga negara Itali merupakan salah satu ofisial pertama kali datang ke Danau Toba bersama wartawan Waspada.id di ruang Media Center AJWC, Jumat (24/11). Waspada/Ist
Kecil Besar
14px

TOBA (Waspada) : Tim salah satu official Aquabike Jetski World Championship (AJWC) bernama Tito, mengaku mengaku kagum atas keindahan Danau Toba. Wanita berusia 23 tahun itu berjanji akan kembali lagi Danau Toba untuk berlibur setelah event ini selesai digelar di Danau Toba. Hal ini diungkap Tito saat ditemui Waspada.id di Media Center AJWC Pelabuhan Muliaraja Napitupulu Balige, Jumat (24/11).

Tito yang merupakan warga negara Italy mengaku sudah pernah berlibur ke Indonesia termasuk Bali, namun untuk Danau Toba, Tito baru pertama kali mengunjunginya. Kesan pertama saat tiba di Balige yang Tito rasakan adalah rasa kagum atas keindahannya.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

IKLAN

“Ini baru pertama kali saya datang mengunjungi Danau Toba khususnya di Kabupaten Toba. Saya sungguh mengagumi tempat ini. Saya juga senang dengan keramahtamahan warga di sini,” ujar Tito sembari tersenyum.

Selain akan kembali berlibur, Tito juga berjanji akan merekomendasikan teman-teman dan keluarganya untuk datang berlibur ke Danau Toba.

“Saya juga akan merekomendasikan ini sama teman – teman, kerabat dan keluarga saya yang ada di Italia,” imbuhnya.

Untuk diketahui, Danau Toba sendiri menjadi tuan rumah Aquabike Jetski World Championship tahun 2023. Event ini merupakan event internasional Jetski terbesar di dunia dan baru pertama kali diadakan di Indonesia tepatnya di Danau Toba. Dalam kerjasama yang dibangun, event sudah teken kontrak akan berlangsung selama lima tahun berturut-turut.

Kabupaten Toba menjadi tuan rumah puncak AJWC, dimana sesuai jadwal Semifinal dan Grand Final akan diadakan di Balige pada Sabtu dan Minggu (24-25) besok. (rg)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE