Pj Wali Kota Tebingtinggi, Dr Moettaqien Hasrimi, S.STP, M.Si saat berfoto bersama pengurus ESI Kota Tebingtingfi. Waspada/Kristian Brahmana
TEBINGTINGGI (Waspada): Penjabat (Pj) Wali Kota Tebingtinggi, Dr Moettaqien Hasrimi, S.STP, M.Si menyatakan sikap mendukung kegiatan turnamen game online mobil legend (ML) yang akan diadakan oleh e-sport indonesia (ESI) Kota Tebingtinggi dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) Kota Tebingtinggi ke-107.
Hal tersebut disampaikannya saat menerima audiensi ketua ESI Kota Tebingtinggi, Sapta Nugraha Isa, SH, sekertaris, Popo, dan humas ESI Kota Tebingtinggi JA Bangun, di rumah dinas (Rumdin) Pj Wali Kota Tebingtinggi, di Jalan Sutomo.
“Namanya untuk merayakan ulang tahun kota yang kita cintai ini, maka saya akan dukung penuh. Bila perlu nama turnamennya, turnamen mobile legend piala Pj Wali Kota Tebingtinggi, kalau itu nama turnamennya makan saya akan beri bantuan dengan dana pribadi saya,”kata Dr Moettaqien Hasrimi.
Selain itu, Moettaqien juga berharap kepada ketua ESI Kota Tebingtinggi, Sapta Nugraha Isa, agar lebih mempopulerkan game online di kalangan milenial, agar mereka semua terhindar dari judi online.
“Pak Sapta, kalau bisa sering-sering lah buat turnamen game online, sosialisasikan dengan benar, ajak generasi milenial itu bermain, karena game online ini sangat menjanjikan, selain sudah masuk ke dalam cabang olahraga dunia, dana pembinaannya juga cukup menjanjikan. Terlebih apabila game online ini terus ada generasi milenial perlahan akan meninggalkan judi online,”jelas Moettaqien.
Ketua ESI Kota Tebingtinggi, Sapta Nugraha Isa, SH, pada kesempatan tersebut menyampaikan banyak terimakasih kepada Pj Wali Kota Tebingtinggi, Dr Moettaqien Hasrimi, S.STP, M.Si karena telah menyambut baik rencana turnamen mobil legend yang akan diadakan oleh ESI Kota Tebingtinggi dalam rangka HUT Kota Tebingtinggi ke-107.
“Saya ucapkan makasih pak wali atas dukungannya, soal permintaan bapak mengenai turnamennya membawa nama Pj Wali Kota Tebingtinggi, dengan senang hati tentu kami akan menerimanya, dan segera akan kami tentukan tanggalnya, dengan catatan sesuai dengan jadwal bapak,”kata Sapta Isa Nugraha, SH.
Lanjut, Sapta juga berharap kepada Pj Wali Kota Tebingtinggi agar mau memberikan rekomendasi agar para staff OPD Kota Tebingtinggi juga bisa ikut pada turnamen mobile legend tersebut
“Pak Wali, jika berkenan bapak memberikan rekom agar para OPD Pemko Tebingtinggi juga ikut dalam kegiatan turnamen mobil legend yang diadakan oleh ESI Kota Tebingtinggi,”harapnya.
Menyahuti hal tersebut, Pj Wali Kota Tebingtinggi langsung menyetujui permintaan dari Ketua ESI Kota Tebingtinggi. (a37)