Olahraga

Pon Yaya Resmi Mendaftar Bacaketum KONI Aceh

Pon Yaya Resmi Mendaftar Bacaketum KONI Aceh
Kecil Besar
14px


BANDA ACEH (Waspada.id): Mantan Ketua DPR Aceh Saiful Bahri alis Pon Yaya resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon Ketua Umum KONI Aceh periode 2025-2029. Pendaftaran dilakukan pada panitia Penjaringan dan Penyaringan (TPP), Jumat (19/9/2025) di Kantor KONI setempat.


Pon Yaya bersama tim suksesnya yang terdiri dari Pengurus Provinsi Cabang Olahraga, KONI kabupaten/Kota mengembalikan berkas pencalonan dirinya. Langkah ini menegaskan kesiapannya untuk bertarung pada Musorprovlub KONI Aceh yang dijadwalkan akhir bulan ini.

Rombongan Pon Yaya dipimpin ketua tim suksesnya, Teuku Rayuan Sukma diterima langsung oleh Ketua Tim Penjaringan dan Penyaringan (TPP) Teuku Nasruddinsyah bersama anggota Andry Agung. Turut mendampingi diantaranya Bakhtiar Hasan (PASI), Fakhrizal (Angkat Berat), Muhibbudin Ibrahim (FASI), Teuku Feriansyah (Boling) dan lain-lain.

Ketua Timses Saiful Bahri, Teuku Rayuan Sukma mengatakan, pihaknya mengantarkan kembali formulis Calon Ketua Umum KONI Aceh periode 2025-2029. Seperti yang dipersyarakatn, berkas yang diantar berisi dukungan 52 Pengprov dari 68 Pengprov yang ada di Aceh.

Berkas pendukung lainnya, dukungan 22 KONI Kabupaten dan KONI dari 23 daerah. Lalu fakta integritas, biodata serta hal-hal lain. “Alhamdulillah ada 80 persen dukungan dari Pengprov dan 98 persen dari KONI daeah,” ujar Rayuan.

Pon Yaya dalam sambutannya mengusung tekad ingin memajukan olahraga Aceh. Karena itulah ia maju sebagai calon ketua umum KONI. Ia berterima kasih kepada KONI kabupaten/kota dan Pengprov cabang olahraga yang telah memberikan dukungan.

“Saya hadir dengan semangat untuk membantu Pemerintah Aceh memajukan bidang olahraga. Kita hadir untuk sesuatu memberi manfaat bukan mencari manfaat,” katanya.

Ia menyebutkan dengan dukungan Pemerintah Aceh, akan berusaha mempertahankan dan meningkatkan prestasi olahraga Aceh di nasional dan internasional, atlet -atlet yang berpeluang meraih medali di nasional bisa terus dimaksimalkan.

“Saya hadir untuk membantu kemajuan olahraga Aceh.KONI harus merdeka berpikir dan kita adalalah sebuah keluarga besar. Makanya dengan dukungan ini jangan sampai menjerumuskan saya. Kita sama-sama membantu olahraga Aceh,” Pon Yaya mengingatkan.

Di tempat yang sama, Teukuy Nasruddin menyebutkan tahapan penjaringan dan penyaringan bakal calon ketua umum KONI Aceh, menjelang musyawarah provinsi olahraga luar biasa (Musorprovlub) KONI Aceh sudah berjalan mulai dari penggalangan dukungan 2 – 7 September, pembukaan pendaftaran bakal calon ketua umum, 8 – 20 September 2025.

“Hari ini kami telah menerima pendaftaran Saiful Bahri atau Pon Yahya sebagai bakal calon ketua umum KONI Aceh. Kami akan verifikasi berkas pendaftarannya, semoga tahapan selanjutnya dan Musorprovlub bisa berjalan lancar,” ujar dia.

Dikatakan, hingga satu hari lagi penutupan penerimaan pendaftaran Bacaketum KONI Aceh, baru satu calon, PON Yaya. Musorprovlub sendiri direncanakan akan dilaksanakan 29– 30 September 2025. “Mudah-mudahan bisa tepat waktu sesuai agenda yang sudah direncanakan,” tutup Nasruddin. (id64)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE
Olahraga

Rapat KONI Aceh dalam rangka persiapan penyaluran bantuan. Waspada.id/Ist BANDA ACEH (Waspada.id): Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh, dijadwalkan akan menyalurkan bantuan untuk korban terdampak banjir dan longsor di Aceh….

Olahraga

Ketua Harian KONI Aceh Kennedi Husen saat pengiriman bantuan di Bandara SIM, Aceh Besar, Rabu (17/12/2025). Waspada.id/Munawardi TAKENGON (Waspada.id): Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh bersama swadaya masyarakat menyalurkan bantuan…

Olahraga

BANDA ACEH (Waspada.id): Kepengurusan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh masa bakti 2025–2029 resmi dilantik oleh Ketua Umum KONI Pusat, Letjen TNI (Purn) Marciano Norman, di Anjong Mon Mata, Kompleks…

Olahraga

BANDA ACEH (Waspada.id): Ketua Umum KONI Aceh Saiful Bahri A. Djalil menyampaikan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Gubernur Aceh. Ia memuji komitmen tinggi Pemerintah Aceh. Pujian itu dilontarkan seusai…