Otomotif

Etika Bunyikan Klakson Saat Berkendara

Etika Bunyikan Klakson Saat Berkendara
Waspada/Ist
Kecil Besar
14px

MEDAN (Waspada): Peran penting klakson pada sepeda motor sebagai sarana komunikasi antar kendaraan menjadikannya salah satu komponen yang mendukung keselamatan berkendara.

Hal tersebut dikarenakan klakson tidak hanya sebagai alat komunikasi, namun dapat mengurangi resko tejadinya kecelakaan lalu lintas.

Eka Yolahati, Instruktur Safety Riding PT Indako Trading Coy selaku main dealer Honda di wilayah Sumatera Utara dengan semangat Satu Hati mengungkapkan bahwa sebagai komponen penting yang harus ada pada kendaraan, bukan berarti pengendara bisa sembarangan membunyikan klakson dengan seenaknya.

Klakson sebagai komponen yang ada pada kendaraan bermotor, diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP) Tahun 2012 tentang Kendaraan. Pasal 39 menyebutkan, klakson harus mengeluarkan bunyi dan dapat digunakan tanpa mengganggu konsentrasi pengemudi.

Menurut Eka Yolahati, coba saja dibayangkan, apa jadinya jika klakson dibunyikan secara asal-asalan. Tentunya tidak hanya menimbulkan polusi suara hingga memancing emosi pengendara lainnya, namun juga berpotensi untuk dikenai denda. Karena itu pengendara juga seharusnya membudayakan diri dengan etika membunyikan klakson saat berkendara.

Sebenarnya, tidak ada ketentuan tertulis yang secara gambling mengatur tentang teknis pemakaian klakson. Namun berdasarkan setiap tujuannya, berikut sejumlah panduan etik dalam penggunaannya.

Pertama, saat ada kendaraan lain yang tiba-tiba berpindah jalur, maka bunyikanlah klakson satu atau dua kali, sehingga kendaraan tersebut bisa mengetahui keberadaan si pengendara.

Etika kedua, saat melintasi persimpangan jalan dengan keterbatasan visual bagi kendaraan dari arah berlawanan, sehingga pengendara dapat membunyikan klakson pendek satu kali. Ketiga, ada kalanya klakson juga dapat dibunyikan sebagai ucapan terima kasih, ketika pengendara lain ‘memberikan’ jalan.

Eka Yolahati menambahkan, Honda senantiasa mengajak para pengendara bermotor untuk selalu #cari_aman, mengedepankan keselamatan dengan menerapkan etika saat berkendara, salah satunya etika saat membunyikan klakson ketika gaspol di jalan. (rel)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE
Otomotif

PT Indako Trading Coy menghadirkan program bertajuk “START (Spesial Tahun Baru, Program Honda Terdahsyat)” yang berlangsung pada 1–31 Januari 2026. Waspada/Ist 🔗 Baca Juga Honda Care Siap Temani Pengguna Motor…

Medan

SEMANGAT para pecinta skutik Honda terasa saat All New Honda Vario 125 resmi diluncurkan. Waspada/Ist 🔗 Baca Juga Program Honda Terdahsyat Hadirkan Diskon Menarik MEDAN (Waspada.id): Semangat para pecinta skutik…

Otomotif

Waspada/Ist MEDAN (Waspada.id): Libur Tahun Baru kerap dimanfaatkan masyarakat untuk beristirahat atau bepergian ke luar kota. Namun, tidak sedikit pula pemilik sepeda motor yang memilih meninggalkan kendaraannya di rumah tanpa…

Nusantara

PARA peserta sedang mengikuti pemaparan materi edukasi decluttering dalam gelaran Berpacu dalam Sinergi. Waspada.id/Ist 🔗 Baca Juga Program Honda Terdahsyat Hadirkan Diskon Menarik MEDAN (Waspada.id): PT Astra Honda Motor (AHM)…