Waspada/Ist
MEDAN (Waspada.id): Seiring pesatnya perkembangan teknologi sepeda motor, Honda terus menghadirkan berbagai inovasi yang mengutamakan keselamatan dan kenyamanan pengendara.
Salah satu fitur yang kini semakin relevan adalah Honda RoadSync, teknologi konektivitas yang memungkinkan pengendara tetap terhubung tanpa mengganggu fokus selama berkendara.
PT Indako Trading Coy selaku main dealer Honda di wilayah Sumatera Utara menilai bahwa pemanfaatan fitur RoadSync secara tepat mampu memberikan pengalaman berkendara yang lebih aman, terutama bagi pengendara dengan mobilitas tinggi di tengah padatnya aktivitas harian.
Instruktur Safety Riding PT Indako Trading Coy, Wan Muhammad Fahreza, dengan semangat Satu Hati menjelaskan bahwa penggunaan RoadSync perlu diawali dengan pemahaman fungsi serta kesiapan pengendara sebelum memulai perjalanan.
“Langkah pertama, pastikan seluruh pengaturan RoadSync telah disiapkan sebelum motor dijalankan, mulai dari koneksi Bluetooth, navigasi, hingga playlist musik. Dengan begitu, pengendara tidak perlu melakukan penyesuaian ulang saat sudah berada di jalan,” ujar Fahreza, Senin (26/1).
Lebih lanjut, Fahreza menekankan pentingnya pemanfaatan fitur perintah suara dalam RoadSync. “Kedua, gunakan voice command secara optimal. Fitur ini memungkinkan pengendara mengakses navigasi, menerima atau menolak panggilan, serta mengontrol musik tanpa harus melepas tangan dari setang. Hal ini sejalan dengan semangat #cari_aman dalam berkendara,” jelasnya.
Ia juga mengingatkan agar pengendara lebih mengandalkan panduan suara dibandingkan tampilan visual. “Ketiga, dengarkan instruksi audio dari RoadSync dan hindari terlalu sering melihat panel indikator. Fokus utama harus tetap pada kondisi lalu lintas di depan,” tambah Fahreza.
Selain itu, pengaturan notifikasi juga menjadi aspek penting yang perlu diperhatikan. Menurut Fahreza, menyaring notifikasi yang masuk dapat membantu pengendara tetap fokus dan terhindar dari distraksi akibat informasi yang tidak mendesak selama perjalanan.
“Dengan memahami dan memanfaatkan fitur RoadSync secara bijak, pengendara Honda dapat berkendara dengan #cari_aman, nyaman dan tetap terhubung sepanjang perjalanan,” pungkas Fahreza. (rel)
















